Pemprov Gelar Operasi Pasar, Emak-emak Antre Dikasih Jarak 1 Meter

Sabtu, 21 Maret 2020 | 13:11 WIB
Pemprov Gelar Operasi Pasar, Emak-emak Antre Dikasih Jarak 1 Meter
Warga mengantre sembako murah pada kegiatan Operasi Pasar Stok Pangan yang digelar Sugar Group Companies bersama Bulog di Pasar Pesanggrahan, Sabtu (21/3). [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah Provinsi menggelar operasi pasar bahan pokok di lima lokasi di setiap kota administrasi DKI Jakarta. Operasi pasar tersebut dalam rangka menjamin ketersediaan bahan pokok dan pangan di tengah merebaknya virus corona atau Covid-19.

Kepala Bulog Kantor Wilayah DKI Jakarta dan Banten Fahrurozi mengatakan, operasi pasar tersebut dimulai dari tanggal 19 Maret sampai 24 Maret 2020.

Fahrurozi menuturkan hari ini operasi pasar digelar di lima pasar yakni Pasar Cibubur, Pasar Pasar Pesanggrahan, Pasar Nangka Bungur, Pasar Sukapura dan Pasar Kalideres dari pukul 06.00 hingga selesai.

"Kalau yang kita bawa kan di setiap pasar seperti gula saja dua ton itu untuk 1.000 orang. Rata-rata habis. Artinya minimal di setiap operasi pasar di datangi 1.000 orang pasti habis," ujar Fachrurozi saat dikonfirmasi Suara.com, Sabtu (21/3/2020).

Baca Juga: Social Distancing Bisakah Diterapkan Pengguna KRL?

Karena itu, saat operasi pasar digelar, diberlakukan pembatasan pembelian kepada masyarakat. Masyarakat hanya boleh membeli maksimal 2 untuk satu bahan pokok.

"Yang beli dibatasi. Misalnya gula maksimal 2 Kg, beras 10 Kg, minyak dua liter," ucap dia.

Fahrurozi menuturkan pihaknya juga menurunkan personil gabungan TNI, Polri dan Satpol PP untuk berjaga-jaga saat operasi pasar.

"Ada dari kepolisian, TNI dan Satpol PP di pasar minimal dua sampai tiga orang dan dibantu petugas keamanan setempat mensupport kami 5 sampai 10 orang," kata dia.

Tak hanya itu, Fachrurozi menyebut pihaknya menyediakan hand sanitizer dan alat pelindung diri kepada petugas. Masyarakat kata dia juga diimbau untuk melakukan jaga jarak sekitar 1 meter.

Baca Juga: 5 Tips Menyeduh Kopi di Rumah Saat Social Distancing

"Diimbau jaga jarak satu meter. Kita sediakan hand sanitizer untuk petugas dan kami lengkapi alat pelindung diri," katanya.

Untuk diketahui, harga yang ditetapkan dalam operasi pasar ini beras medium ukuran lima kilogram dijual Rp 45.000, beras medium ukuran 50 kilogram Rp 415.000, beras premium ukuran lima kilogram Rp 61.000, tepung terigu Rp 8.500 per kilogram, minyak goreng Rp 11.500 per liter, dan gula pasir Rp 12.500 per kilogram.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI