Garuda Indonesia Punya Bos Baru, Triawan Munaf Jadi Komisaris Utama

Rabu, 22 Januari 2020 | 11:53 WIB
Garuda Indonesia Punya Bos Baru, Triawan Munaf Jadi Komisaris Utama
RUPSLB Garuda Indonesia. (Suara.com/Achmad Fauzi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir akhirnya menunjuk Irfan Setiaputra menjadi Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Diketahui, Irfan merupakan Mantan Direktur Utama PT INTI (Persero).

Penunjukan ini setelah perseroan melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar Hari ini di Kawasan Perkantoran Garuda Indonesia, Cengkareng, Tangerang.

Sahala Lumban Gaol selaku pimpinan rapat RUPSLB mengatakan, dalam RUPLSB ini juga merubah struktur Komisaris dan Direksi.

Hasil RUPSLB juga menyepakati mantan Kepala Bekraf Triawan Munaf menjadi Komisaris Utama Garuda Indonesia.

Baca Juga: Usai Tersandung Kasus, Garuda Indonesia Bakal Umumkan Bos Barunya Hari Ini

"Persetujuan Irfan jadi Direktur Utama 99,98 persen," ujar Sahala dalam konferensi pers, Rabu (22/1/2020).

Sahala menilai, jajaran Komisaris dan Direksi yang terpilih sangat cocok menggawangi maskapai pelat merah tersebut.

"Struktur yang baru sangat fit untuk Garuda, mudah-mudahan cepat kerja," ucap dia.

Adapun berikut Jajaran komisaris dan Direksi Garuda Indonesia selepas RUPSLB

Komisaris

Baca Juga: Kinerja Sriwijaya Air Ancur-ancuran Saat Dikelola Garuda Indonesia

Komisaris Utama: Triawan Munaf

Wakil Komisaris Utama: Chairal Tanjung

Komisaris Independen : Yenny Wahid

Komisaris Independen: Elisa Lumbantoruan

Komisaris : Peter Gontha

Direksi

Direktur Utama : Irfan Setiaputra

Wakil Direktur Utama : Dony Oskaria

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko : Fuad Rizal

Direktur Operasi : Tumpal Manumpak Hutapea

Direktur Human Capital : Aryaperwira Adileksana

Direktur Teknik : Rahmat Hanafi

Direktur Layanan, Pengembangan Usaha, dan IT : Ade R. Susardi

Direktur Niaga dan Kargo : M. Rizal Pahlevi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI