Suara.com - Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Inarno Djayadi mengatakan, sepanjang tahun 2019 ini kondisi pasar modal tanah air boleh dibilang tak beruntung karena kondisi ekonomi global yang tak begitu menguntungkan.
Menurut Inarno, tahun 2019 merupakan tahun yang tak mudah bagi pasar modal.
"2019 bukan merupakan tahun yang mudah itu juga karena terpengaruh kondisi eksternal faktor yang berpengaruh terhadap indeks kita," kata Inarno dalam jumpa pers Penutupan Perdagangan Bursa Efek Indonesia Tahun 2019 di Gedung BEI, Jakarta, Senin (30/12/2019).
Meski diselimuti awan kelabu, Inarno masih sedikit bangga karena sejumlah capaian kinerja berhasil dilampaui, seperti peningkatan jumlah investor saham yang meningkat 30 persen menjadi 1,1 juta investor saham berdasarkan Single Investor Indentification (SID).
Baca Juga: Modal Asing Masuk ke Indonesia Sudah Mencapai Rp 260 Triliun
Sehingga sampai saat ini jumlah total investor di pasar modal meliputi investor saham, reksa dana dan surat utang telah mencapai 2,48 juta investor SID atau naik lebih dari 50 persen dari tahun 2018 yakni sebanyak 1,67 juta investor.
Tapi untuk tahun 2019 jumlah perusahaan yang melakukan pencatatan saham baru atau IPO mengalami penurunan dari 57 perusahaan di tahun 2018 menjadi 55 tahun di tahun ini.
"Perusahaan yang IPO sebanyak 55 perusahaan. Sehingga sampai saat ini sudah ada 668 perusahaan yang tercatat di BEI. Pencatatan kita yang 55 itu sudah luar biasa, jika dibandingkan dengan negara Asean," kata Inarno.
Padahal tahun ini BEI menargetkan jumlah emiten baru yang mencatatkan sahamnya sebanyak 57 perusahaan atau minimal sama dengan tahun lalu.
Sementara total target pencatatan efek di 2019 sebanyak 75 efek termasuk DIRE (dana investasi real estate), EBA (efek beragun aset), dan ETF (exchange traded fund), dan beberapa efek lainnya.
Baca Juga: Hingga Akhir Oktober, Aliran Modal Asing ke RI Tembus Rp 217,04 Triliun
Namun total emiten baru yang mencatatkan sahamnya tahun ini mencapai 55 perusahaan. Emiten terakhir yang mencatatkan sahamnya adalah PT Galva Technologies Tbk (GLVA). Sehingga total perusahaan tercatat di pasar modal saat ini sebanyak 688 emiten.