Suara.com - Menjelang penutupan tahun 2019, akhirnya Boeing memecat CEO mereka yakni Dennis Muilenburg yang dinilai gagal dalam membawa citra perusahaan usai kecelakaan fatal 2 pesawat mereka Boeing 737 Max di Indonesia dan Ethiopia.
Melansir cnbc.com, Selasa (24/12/2019) Boeing telah menunjuk David Calhoun menjadi CEO mereka yang baru menggantikan Muilenburg.
Periode transisi akan memungkinkan Calhoun untuk keluar dari komitmen non-Boeing. Anggota dewan Lawrence Kellner akan menjadi ketua Boeing, efektif segera.
Sebuah pertanda bahwa perusahaan ingin memisahkan peran CEO dan ketua, setelah mengambil langkah itu dengan Muilenburg pada bulan Oktober.
Baca Juga: Imbas 2 Kecelakaan Mematikan, 400 Pesawat Boeing Numpuk di Gudang
Sebelumnya pada Minggu (22/12/2019) pagi, dewan direksi Boeing melakukan pertemuan dengan tanpa melibatkan Muilenburg.
Pasalnya, pekan tersebut merupakan pekan yang berat bagi Boeing seiring dengan pengumuman menghentikan sementara produksi 737 MAX dan peluncuran kapsul ruang angkasa Boeing yang dirancang untuk NASA.
Pertemuan tersebut menghasilkan keputusan pemecatan Muilenburg.