Suara.com - Kebutuhan akan printer yang andal, terjangkau, dan serbaguna adalah kebutuhan setiap bisnis. Jika anda menjalankan berbagai hal sendiri dari rumah, mengoperasikan UKM dari kantor atau bahkan mengelola berbagai hal di perusahaan besar, akan selalu ada kebutuhan untuk mencetak barang dan mencetak dokumen dengan baik.
Keberadaan printer sampai saat ini memang sangat mutlak dibutuhkan, terutama untuk menunjang efektifitas pekerjaan yang masih didominasi oleh penggunaan kerta sebagai dokumen atau sejenisnya.
Selain untuk mencetak dokumen, printer ini juga harus mampu menghasilkan hasil cetak yang sempurna dan mampu mencetak dalam jumlah banyak. Ditambah lagi dukungan konektivitas lengkap yang saat ini juga menjadi pertimbangan pengguna saat memilih sebuah printer.
Melihat peluang inilah HP meluncurkan solusi cetak dalam jumlah banyak yang sangat hemat lewat printer terbarunya HP Neverstop Laser MFP 1200w.
Baca Juga: Kehausan karena Asyik Main HP, Pria Keliru Minum Detergen hingga Tewas
Printer Pertama Di dunia dengan tangki toner yang bisa diisi ulang
HP baru-baru ini meluncurkan sebuah printer laser pertama di dunia yang memiliki tangki toner. Artinya, ketika toner hamper habis, anda tidak perlu lagi membeli catridge baru, menukar yang lama dan membuangnya ke tempat sampah.
Didukung dengan HP Reload kit, toner tersebut bisa diisi ulang hanya dengan waktu 15 detik tanpa harus membongkar catridge . Sangat cepat dan mudah. Meskipun ini terdengar teknis, itu sangat sederhana. Tidak perlu memanggil teknisi ketika level toner hampir habis, karena printer ini dapat diisi ulang oleh siapa saja dengan sedikit keributan.
Pasalnya, printer ini dilengkapi dengan sebuah lcd kecil yang berada disebelah kanan printer dibagian depan, yang dapat menunjukkan indicator toner yang ada di dalam printer. Selain lebih praktis dibanding penggunaan cartridge toner konvensional, sistem tangki toner di HP Neverstop Laser bisa menghemat biaya pencetakan hingga 88 persen.
Untuk satu kali pengisian toner, HP Neverstop Laser disebut mampu mencetak sebanyak 5.000 halaman dengan kecepatan mencetak 10 kali lebih cepat dibandingkan printer laser HP lainnya. Untuk mencetak satu dokumen hitam putih dengan ukuran kertas A4 hanya membutuhkan waktu 7,6 detik.
Baca Juga: Pria 20 Tahun di Kalteng Tewas Disambar Petir saat Main HP
Selain mempu mencetak 5 ribu lembar, printer HP neverstop laser ini juga mampu menahan 150 lebar kertas dibaki printer. Selain untuk mencetak, HP Neverstop Laser MFP 1200w juga mendukung fitur pemindaian dan copy. Berkat dukungan konektivitas WiFi, pengguna juga dimungkinkan untuk mencetak, pindai, dan copy dari mana saja lewat bantuan aplikasi HP Smart App.