Erick Thohir Rombak Jajaran Komisaris dan Direksi Antam

Kamis, 19 Desember 2019 | 12:08 WIB
Erick Thohir Rombak Jajaran Komisaris dan Direksi Antam
Menteri BUMN Erick Thohir. (Suara.com/Achmad Fauzi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak jajaran direksi dan komisaris PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam.

Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) memutuskan bahwa terdapat satu komisaris dan tiga direksi Antam yang dirombak Erick Thohir.

Empat pejabat tersebut diantaranya, Arie Prabowo Ariotedjo sebagai Direktur Utama, Dimas Wikan Pramudhito sebagai Direktur Keuangan dan Sutrsino S Tatetdagat sebagai Direktur Pengembangan Usaha.

Serta, Fachrul Razi yang juga sebagai Komisaris Utama dirombak akibat penunjukkannya sebagai Menteri Agama.

Baca Juga: Harga Jual Emas Antam Dibanderol Rp 751.000 Per Gram

"Ada beberapa perubahan pengurus, pertama komisaris utama kami, diganti Agus Surya Bakti. Direksi terdapat tiga direksi yang diganti," ujar Direktur Niaga Antam Aprilandi Hidayat Setia seusai RUPSLB di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (19/12/2019).

Sementara itu, hasil RUPSLB tersebut menunjuk, Agus Surya Bakti sebagai Komisaris Utama, Dana Amin sebagai Direktur Utama, Anton Herdianto sebagai Direktur Keuangan dan Risono sebagai Direktur Pengembangan Usaha.

Adapun berikut jajaran Komisaris dan Direksi usai dilakukan perombakan.

  • Dewan Komisaris:
    Komisaris Utama: Agus Surya Bakti
    Komisaris Independen: Gumilar Rusliwa Somantri
    Komisaris Independen: Anang Sri Kusuwardono
    Komisaris: Zaelani
    Komisaris: Dadan Kusdiana
    Komisaris: Arif Baharudin
  • Dewan Direksi:
    Direktur Utama: Dana Amin
    Direktur Keuangan: Anton Herdianto
    Direktur Operasi dan Produksi: Hartono
    Direktur Pengambangan Usaha: Rosono
    Direktur Niaga: Aprilandi Hidayat Setia
    Direktur Sumber Daya Manusia: Luki Setiawan Suardi

Baca Juga: Naik Rp 1.000, Harga Jual Emas Antam Dibanderol Rp 752.000 Per Gram

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI