Terinspirasi Kasus Garuda, Direktur MWP Dapat Karangan Bunga dari Karyawan

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 17 Desember 2019 | 12:04 WIB
Terinspirasi Kasus Garuda, Direktur MWP Dapat Karangan Bunga dari Karyawan
Karangan bunga untuk Direktur PT Marlin Wisata Putranusa (MWP) Ali Sadikin alis Ali Ma. (Dok: Batamnews.co.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Untuk Departemen finance sendiri disebutkan, kekecewaan mereka terhadap mantan direkturnya hingga mengirimkan papan bunga tersebut karena selama ini, departemen finance diakuinya tidak punya kuasa anggaran.

"Semua aproval anggaran berada ditangan direktur lama sehingga bisa jebol seperti itu keuangan perusahaan. Selain itu kasus kontrak karyawan ternyata tidak jelas selama 2 tahun kepemimpinan mantan direktur MWP tersebut," ujarnya.

Sebenarnya dikatakan Zk yang paling buat ia dan para karyawan kecewa karena selama ini mereka kerja tanda tangan kontrak, tetapi setelah diaudit tidak pernah ditandatangani oleh direktur yang lama.

"Permasalahan tidak sampai situ, masih banyak sikap yang dilakukan Ali yang membuat kekecewaan karyawan meningkat. Seperti pergantian posisi vital sesuai dengan kemauan pribadi Ali Sadikin, dimana seseorang bisa diturunkan dari posisinya jabatannya berdasarkan masalah personal saja, bukan profesional," tuturnya.

Baca Juga: Pusaran Korupsi Kemenag, Ditjen Pendidikan Islam Undang Dipecat Tak Hormat

Menurut Zk banyak karyawan yang sakit hati dengan sikap kasar dan omongan pedas dari direktur lama mereka. Mereka juga sering merasakan lembur yang kurang manusiawi.

"Saya pernah ngalamin kerja lebih dari 24 jam cuma untuk persiapan presentasi yang ternyata tidak terjadi, karena pak Ali tidak mengerti konteks acara yang disiapkan. Sering lembur tanpa tujuan jelas, tapi dipaksakan, namun selama satu tahun lebih Ali Sadikin memimpin tidak ada uang lembur sama sekali," keluhnya.

Berbagai sistem pembayaran sendiri diakui Zk, selalu berantakan karena tidak sesuai SOP administrasi pembayaran.

"Jadi seperti pengadaan barang, pembayaran yang terjadi pada pihak eksternal tanpa perencanaan dan tanpa koordinasi dengan departemen terkait," pungkasnya.

Berita ini sebelumnya dimuat Batamnews.co.id jaringan Suara.com dengan judul "Karyawan PT MWP di Batam Ungkapkan Kegembiraan Setelah Direktur Dipecat"

Baca Juga: Ari Askhara Dipecat, 45 Hari ke Depan Kursi Direksi Garuda Kosong

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI