Ciputra, Sosok Pembangun Kawasan Ancol Hingga Pondok Indah Berpulang

Rabu, 27 November 2019 | 09:39 WIB
Ciputra, Sosok Pembangun Kawasan Ancol Hingga Pondok Indah Berpulang
Konglomerat pendiri Ciputra Group, Ir Ciputra. [Suara.com/Adhitya Himawan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengusaha dan konglomerat Indonesia Ciputra meninggal dunia. Bos Ciputra Grup tersebut meninggal pada usia 88 tahun di Singapura.

Seperti dilansir dari berbagai sumber, Ciputra atau Tjie Tjin Hoan merupakan konglomerat di sektor properti di Indonesia.

Lewat Ciputra Group, pria kelahiran Parigi, Sulawesi Tengah ini telah banyak membangun hotel hingga perumahan untuk masyarakat Indonesia.

Namun perjuangannya menjadi konglomerat Properti tak semudah membalikan telapak tangan. Sebelum berkiprah dan membuat Ciputra Group, Ciputra memulai karirnya di Jaya Group selepas lulus dari Institut Teknologi Bandung (ITB).

Baca Juga: Ciputra Meninggal Jadi Trending Topic di Twitter

Di Jaya Group, Ciputra lah yang mendesain dan membangun Ancol hingga menjadi kawasan wisata yang banyak dikunjungi.

Tak puas membangun kawasan Ancol, Ciputra bersama pengusaha lainnya juga mengembangkan kawasan Pondok Indah hingga Bumi Serpong Damai lewat Metropolitan Group.

Kemudian, Ciputra mendirikan perusahaannya sendiri yang tetap bergerak di sektor properti yang dinamainya Ciputra Group.

Ciputra juga merupakan pengusaha yang gigih. Pasalnya, ia menjalankan usahanya dengan meminjam ke perbankan.

Setelah menjelang tua, Ciputra memilih tak bergelut lagi di dunia bisnis yang membesarkannya. Pada usia ke-75 Ciputra menjadi filantropi dengan mendirikan Sekolah tinggi Universitas Ciputra untuk menciptakan pengusaha-pengusaha sukses.

Baca Juga: Jokowi Datangi Mal Ciputra Seraya Pekanbaru, Pengunjung Histeris

Adapun hingga kini, menurut data Forbes Ciputra merupakan orang terkaya ke-27 di Indonesia dengan total kekayaannya 1,2 miliar dolar AS.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI