Luhut: Teror Bom di Polrestabes Medan Tak Ganggu Investasi di Indonesia

Rabu, 13 November 2019 | 15:06 WIB
Luhut: Teror Bom di Polrestabes Medan Tak Ganggu Investasi di Indonesia
Menteri Koordinasi Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/11/2019). (Suara.com/Muhammad Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Koordinasi Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan meminta masyarakat dan investor tak perlu takut akan aksi teror yang terjadi di Indonesia. Ia yakni aksi teror tersebut tak akan menganggu iklim investasi di Indonesia.

Menurut Luhut, di negara manapun aksi teror selalu ada. Sebab, tidak ada satu negara pun di belahan dunia ini yang bebas dari aksi teror.

"Ya kalau investasi di mana-mana juga sering kejadian itu, tidak ada negara yang imun terhadap teroris attack," kata Luhut di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/11/2019).

Untuk itu, Luhut meminta warga dan investor tak perlu takut setelah adanya aksi teror bom bunuh diri di Polrestabes Medan, Sumatera Utara, Rabu (13/11/2019) pagi.

Baca Juga: Gerak-Gerik Janggal Pelaku Bom Bunuh Diri Polrestabes Medan Terekam CCTV

"Nggak perlu (takut)," katanya.

Untuk diketahui, sebuah ledakan diduga bom baru saja meledak di Mapolresta Medan, Sumatera Utara pada Rabu (13/11/2019) pukul 08.40 WIB. Ledakan itu diduga kuat merupakan bom bunuh diri.

Akibat dari ledakan bom tersebut, enam orang mengalami luka akibat ledakan. Enam orang tersebut terdiri dari 4 anggota Polri kemudian satu PHL atau pekerja harian lepas dan satu masyarakat.

Selain menelan korban luka, ledakan bom itu juga merusak 4 kendaraan di mana 3 kendaraan milik dinas dan satu kendaraan milik pribadi.

Baca Juga: Rabbial Muslim Lilitkan Bom di Pinggang saat Masuk ke Polrestabes Medan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI