Syahrul Yasin Limpo Diminta Jokowi Urus Pertanian, Ini Profilnya

Selasa, 22 Oktober 2019 | 15:03 WIB
Syahrul Yasin Limpo Diminta Jokowi Urus Pertanian, Ini Profilnya
Mantan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo menyatakan siap menjadi menteri di Kabinet Jokowi. (Suara.com/Ummy Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo datang ke Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (22/10) siang memenuhi panggilan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Ia diminta mengurus bidang pertanian dan perikanan.

"Baru saja memang bapak Presiden meminta saya sebagai bagian dari sebuah Partai Nasdem untuk masuk dalam kabinet kerja kedua bapak Presiden," ujar Syahrul.

Ketika ditanya posisi menteri apa yang ditawarkan Jokowi, Syahrul enggan membocorkan. Ia hanya membocorkan, pos kementerian yang bakal dipimpinnya mencakupi bidang pertanian, perkebunan dan perikanan.

"Saya tidak disampaikan menteri apa. Yang banyak beliau (Presiden) tanyakan adalah membuat agar 267 juta jiwa itu kita bisa jamin agar kehidupannya bisa lebih baik, lebih damai, tentram, teratur dan terpenuh kebutuhan dasarnya. Lebih khusus di bidang pertanian, perkebunan, perikanan, dan lain sebagainya," ucapnya.

Baca Juga: Zainudin Amali dan Mantan Ketua HIPMI Juga Temui Jokowi

Syahrul juga mengaku sudah meminta izin ke Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh sebelum datang ke Istana. Ia datang memakai kemeja putih.

Berikut profil lengkap Syahrul Yasin Limpo:

Nama Lengkap: DR. H. Syahrul Yasin Limpo SH, M.Si, MH
Tempat dan Tanggal Lahir: Makassar, 16 Maret 1955
Agama: Islam
Istri: drg. Hj. Ayunsri Harahap

Pendidikan:
- SD Negeri Mangkura-Makassar (1967)
- SMP Negeri 6 Makassar (1970)
- SMA Katolik Cendrawasih Makassar (1973)
- S1, Sarjana Hukum Universitas Hasanuddin (1983)
- S2, Pasca Sarjana LAN (1999)
- S2, Pasca Sarjana Universitas Hasanuddin (2004)
- S3, Pasca Universitas Hasanuddin (2008)

Pengalaman Organisasi:
- Sekretaris DPP KNPI Sulsel (1990-1993)
- Ketua DPP AMPI Sulsel (1993-1998)
- Sekretaris SPP Golkar Sulsel (1993-1998)
- Wakil Ketua APKASI Pusat
- Ketua FKPPI Sulsel (2004-2008)
- Ketua FORKI Sulsel (2004-2008)
- Ketua Kwarda Gerakan Pramuka (2004-sekarang)
- Ketua Kosgoro 57 (1998)
- Ketua ORARI Sulsel
- Ketua DPD I Golkar Sulsel (2009-2018)
- Ketua DPP Partai NasDem (2018-sekarang)

Baca Juga: Profil Edhy Prabowo, Kandidat Menteri Kabinet Jokowi II

Karir:
- Kepala Sub Bagian Perangkat IV & V PD. Biro Pemerintahan Umum (1983)
- Kepala Wilayah Kec. Bontonompo Kab. Gowa (1984)
- Kepala Bagian Pemerintahan Setwilda Tk. I Sulsel (1987)
- Kepala Bagian Pembangunan Setwilda Tk. I Sulsel (1988)
- Kepala Bagian Urusan Generasi Muda & OR Setwilda Tk. I Sulsel (1989)
Sekretaris Wilayah Daerah Tk. II Kabupaten Gowa (1991)
- Kepala Biro Humas Setwilda Tk. I (1993)
- Bupati Kepala Daerah Tk. II Kab. Gowa (1994–2002)
- Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (2003–2008)
- Gubernur Sulawesi Selatan (2008–2018)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI