Harga Minyak Dunia Sempat Sentuh Harga Terendah, Ini Pemicunya

Jum'at, 04 Oktober 2019 | 07:24 WIB
Harga Minyak Dunia Sempat Sentuh Harga Terendah, Ini Pemicunya
Ilustrasi harga minyak dunia [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman November 2019 turun 19 sen pada Kamis (3/10/2019) menjadi 52,45 dolar AS per barel di New York Mercantile Exchange.

Sedangkan harga minyak mentah Brent untuk pengiriman November 2019 naik 2 sen menjadi 57,71 dolar AS per barel di London ICE Futures Exchange.

Baik harga minyak WTI maupun Brent, seperti dilansir Reuters, sempat turun ke level terendah sejak awal Agustus usai dirilisnya data ekonomi Amerika Serikat yang terbaru.

Pertumbuhan sektor jasa AS melambat ke level terendah dalam tiga tahun terakhir pada September. Pertumbuhan lapangan pekerjaan di sektor tersebut turun ke level terendah dalam lima tahun terakhir.

Baca Juga: Semburan Lumpur Minyak Berlanjut, Warga Kutisari Gelar Tumpengan Tolak Bala

Buruknya data ekonomi zona euro juga memberi tekanan terhadap harga minyak WTI dan Brent. Pertumbuhan bisnis nyaris mengalami kontraksi pada September akibat tekanan yang datang dari perang dagang.

Perhatian para trader selanjutnya akan tertuju kepada pertemuan tingkat tinggi antara Amerika Serikat dan China pekan depan, yang diharapkan dapat menuntaskan perseteruan kedua negara di bidang perdagangan sehingga membuat permintaan minyak global kembali pulih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI