Suara.com - Semakin pesatnya perkembangan teknologi, menuntut para penyedia jasa pelayanan untuk terus berinovasi agar tidak kalah bersaing. Hal ini juga dilakukan PT POs Indonesia.
Perusahaan di bawah naungan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini meluncurkan layanan mengirim paket sehari sampai, yang bernama "Q9", untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
“Kami menjamin paket akan diterima oleh konsumen dalam waktu 9 jam. Kami punya backbone kuat, sekitar 1.200 pengantar di DKI Jakarta, O-rangers (layanan jemput kiriman) kami sudah mendekati 500 orang, yang siap pick up service," kata Kepala Regional IV DKI Jakarta, Onny Hadiono, dalam peluncuran layanan ini, di Kantor Pos Fatmawati, Jakarta Selatan, Senin (9/9/2019).
Ia mengungkapkan, kiriman khusus Q9 akan dilakukan secara konsolidasi. Pengambilan dilakukan di masing-masing loket dua kali dalam sehari, yakni pada pukul 12.00 waktu setempat dan pukul 16.00 waktu setempat.
Baca Juga: Untuk Sehat, Pos Indonesia Tetap Butuh Dukungan Pemerintah
Batas akhir pengiriman atau cut off time untuk layanan Q9 sampai pukul 16.00 waktu setempat. Tarif kiriman Q9 dihitung per kilogram, dengan tingkat berat maksimal 5 kilogram.
“Tarifnya, 1 kilometer Rp 17 ribu,” ujarnya,
Dia menyebutkan beberapa keunggulan produk Q9 yang ditawarkan oleh Pos Indonesia yakni, pertama, Q9 menyediakan layanan jemput kiriman (pick up service) oleh pasukan O-Ranger dengan menghubungi Call Center 1500 261.
Kedua, hingga akhir Desember 2019 berlaku promo gratis ongkos kirim untuk pengiriman berikutnya, apabila kiriman tidak tiba di hari yang sama.
Ketiga, Q9 membuka layanan Cash on Delivery (COD) atau bayar di lokasi tujuan dengan persetujuan dari pengirim, dilengkapi dengan aplikasi payment PosGiro Mobile.
Baca Juga: Perkuat Lini Bisnis, PT Pos Indonesia akan Gunakan Layanan Jemput Bola
Keempat, tersedia notifikasi yang akan dikirim kepada penerima barang sesaat setelah kiriman di pos-kan melalui loket KantorPos, O-Ranger maupun Agenpos.