Terungkap! Mobil Esemka Bukan Mobil Nasional

Jum'at, 06 September 2019 | 14:32 WIB
Terungkap! Mobil Esemka Bukan Mobil Nasional
Mobil Esemka. (Suara.com/Ari)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Utama PT Solo Manufaktur Kreasi (SMK) produsen mobil Esemka, Eddy Wirajaya memastikan bahwa mobil Esemka bukan mobil nasional. Melainkan mobil karya anak bangsa atau buatan dalam negeri.

Hal itu disampaikan Eddy saat memberikan sambutan dalam peluncuran produk dan tempat perakitan di Boyolali, Jawa Tengah (Jateng), Jumat (6/9/2019). Eddy melanjutkan, mobil PT SMK merupakan perusahaan nasional yang 100 persen dimiliki oleh swasta.

"Ini brand dan prinsipelnya Indonesia, ini merupakan perusahaan nasional 100 persen dimiliki swasta. Kami bukan mobil nasional seperti yang dipahami selama ini. Tapi karya anak bangsa. Dan kami mengikuti setiap aturan yang ditetapkan dan aturan yang berlaku di industri ini," katanya.

Eddy berharap dengan diresmikannya tempat produksi maka PT SMK bisa merintis kemajuan industri otomotif Indonesia. Peresmian ini sekaligus menjadi satu langkah lebih maju dalam meningkatkan sumber daya manusia (SDM) di Indonesia.

Baca Juga: Bukan Kaleng-Kaleng, Mobil Nasional Ini Sanggup Menderek Truk Mogok

"Melalui pemberdayaan lulusan SMK yang secara langsung kami seleksi dan terlibat dalam produksi kami. Mereka ingin membuktikan mampu berkarya dan mengharumkan nama Indonesia," katanya.

Terakhir Eddy juga berharap, dengan diresmikannya pabrik perakitan mobil Esemka akan memberikan manfaat yang besar bagi negara, khususnya bagi masyarakat Boyolali.
Dengan diluncurkannya mobil Esemka, sekaligus menandai bahwa mobil yang difokuskan untuk angkutan pedesaan itu sudah bisa dibeli. Untuk harganya berkisar antara Rp 110 juta hingga Rp 150 juta. Perbedaan harga ini sesuai dengan variannya. Karena PT SMK mengeluarkan dua varian mobil Bima yakni varian 1.2 dan 1.3.

Kontributor : Ari Purnomo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI