5 Cara Ini Bisa Hasilkan Uang Berlimpah Meski Sambil Tidur

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 03 September 2019 | 06:06 WIB
5 Cara Ini Bisa Hasilkan Uang Berlimpah Meski Sambil Tidur
Ilustrasi belanja sambil tidur [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ingin dapatkan uang banyak? Jawabannya hanya satu, yakni kerja keras. Namun, ternyata kerja keras saja tidak cukup jika ingin meraup uang banyak.

Kerja keras juga rupanya harus disertai dengan kerja cerdas. Saking cerdasnya, kerja cerdas bisa dilakukan sambil tidur.

Tidak percaya tidur tetap bisa dapat uang banyak? Berikut lima cara cerdas untuk mendapatkan uang banyak seperti dilansir dari Moneysmart.id jaringan Suara.com.

1. Investasi Emas dan Saham

Baca Juga: Tak Mau Miskin di Hari Tua? Coba 5 Cara Mudah Ini

Emas batangan di salah satu gerai Bank Syariah di Jakarta, Rabu (12/10).
Emas batangan di salah satu gerai Bank Syariah di Jakarta, Rabu (12/10).

Cara menghasilkan uang paling mudah sambil tidur adalah menyisihkan penghasilan untuk modal berinvestasi emas atau saham.

Dengan sendirinya, uang bakal berlipat ganda tanpa perlu kamu urusin lagi. Lumayan kan uangnya bisa kamu manfaatkan lagi saat sudah banyak.

Namun, untuk saham mungkin sedikit lebih kompleks caranya karena harus memerhatikan saham perusahaan apa saja yang kinerjanya baik. Kalau kamu gak mau repot-repot memikirnya, bisa memilih emas karena lebih terjamin keuntungannya.

2. Jadi Vlogger

Ilustrasi vlogger bikin konten untuk media sosial. (Shutterstock)
Ilustrasi vlogger bikin konten untuk media sosial. (Shutterstock)

Belakangan ini vlog menjadi sumber pendapatan yang menarik bagi kalangan milenial. Jumlah youtuber Tanah Air pun melonjak lumayan signifikan jika di bandingkan satu dekade lalu.

Baca Juga: Daripada Habiskan Uang di Mal, Milenial Lebih Baik Investasi Properti

Sumber pendapatan membuat vlog bisa kamu dapatkan dari adsense yang diberikan pihak YouTube. Di mana intinya semakin banyak orang yang menyaksikan video kamu, bakal semakin banyak juga uang yang masuk ke rekening.

Selain itu, kamu bisa juga mendapat uang dari pihak eksternal atau lebih dikenal dengan endorse.

3. Menyewakan Properti

Suasana pembuatan maket properti di Architeka Raya Studio, Bintaro, Tangerang Selatan, Jumat (12/10). (Suara.com/Fakhri Hermansyah)
Ilustrasi properti. (Suara.com/Fakhri Hermansyah)

Buat kamu yang memiliki rumah atau hunian yang gak terpakai, bisa langsung menyewakannya kepada orang lain. Pasalnya, saat ini, khususnya di kota besar tempat tinggal adalah sesuatu yang krusial.

Gak cuma menjadi tempat tinggal, kamu juga bisa menyewakannya untuk ruko sehingga penyewa bisa membuka lapak dagangannya.

Daripada ditinggal doang dan membebani kamu karena harus bayar perawatan, mending aset itu dimanfaatkan menjadi sumber uang.

4. Membuat Komunitas Berbayar

Milenial berpotensi jadi Generasi O. (Shutterstock)
Ilustrasi komunitas. (Shutterstock)

Cara menghasilkan uang yang bisa kamu lakukan adalah, membuat komunitas berbayar.

Kebutuhan informasi yang masih terbatas di Indonesia bisa menjadi peluang buat kamu menghasikan pundi-pundi uang.

Buatlah komunitas yang sekiranya mempunyai pasar yang lumayan luas agar banyak peminat yang ingin mendaftar.

5. Jualan Online

Ilustrasi jual beli online/ belanja online/ jualan online. (Shutterstock)
Ilustrasi jual beli online/ belanja online/ jualan online. (Shutterstock)

Cara menghasilkan uang sambil tidur yang terakhir adalah, jualan online. Kalau dulu kita mengenal berbisnis harus mempunyai toko fisik maka aturan itu hari ini sudah nggak berlaku lagi.

Sembari tidur nyenyak kamu bakal tetap bisa mendapatkan order barang apapun yang dijual di merchant online.

Proses pengiriman bisa dilakukan keesokan harinya ketika kamu memang udah siap untuk membuka toko. Jadi gak perlu ribet lagi, kan?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI