Pertamina Baru Bergerak Setelah Menteri Susi Kirimi Foto Tumpahan Minyak

Kamis, 01 Agustus 2019 | 18:34 WIB
Pertamina Baru Bergerak Setelah Menteri Susi Kirimi Foto Tumpahan Minyak
Warga mengumpulkan limbah tumpahan minyak "Oil Spill" yang tercecer milik Pertamina di Pesisir Pantai Cemarajaya, Karawang, Jawa Barat, Rabu (24/7). [ANTARA FOTO/M Ibnu Chazar]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati angkat bicara terkait tumpahan minyak milik PT Pertamina di Pesisir Karawang yang meluas hingga ke Kepulauan Seribu.

Nicke menuturkan dari data yang diberikan Kementerian Kelautan dan Perikanan, Nicke mengklaim pihaknya langsung merespon tumpahan minyak di Kepulauan Seribu.

"Kebetulan juga ibu Menteri memberikan foto-foto (Tumpahan di Kepulauan Seribu) dan kami langsung dari koordinat yang disampaikan Kementerian KKP, kami langsung menjemput bola untuk mengambil oil spill (Tumpahan minyak) yang sudah sampai di Kepulauan Seribu," ujar Nicke di Kementerian KKP, Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta, Kamis (1/8/2019).

Ia mengatakan tiupan angin mengakibatkan meluasnya tumpahan minyak hingga ke Kepulauan Seribu.

Baca Juga: Laut Karawang Tercemar Tumpahan Minyak, Susi Minta Ini ke Pertamina

Namun tumpahan minyak itu terlokalisir, sehingga pengambilan tumpahan minyak menjadi lebih mudah.

"Jadi beberapa hari lalu memang angin agak merubah arahnya dan berpencar sehingga kesana (Kepulauan Seribu).Tapi kalau dilihat, terlokalisir, jadi kita bisa langsung ambil hari ini dan di Pulau Seribu semua itu ada polisi air dan udara yang bergerak disana," ucap Nicke.

Ia pun mengapresiasi Kementerian KKP yang memberikan bantuan dalam hal pemantaun sebaran tumpahan minyak.

Nicke menegaskan pihaknya akan bertanggungjawab untuk memulihkan tumpahan minyak di pesisir Karawang dan daerah terdampak.

"Jadi kemana kalau kita dapat info KKP memberikan bantuan yang luar biasa. Dimanapun titiknya akan kami kejar untuk oil spill ini untuk kami ambil," tandasnya.

Baca Juga: Limbah Tumpahan Minyak di Karawang hingga ke 6 Pulau di Kepulauan Seribu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI