Suara.com - Tampil beda, ARTJOG MMXIX tahun ini resmi menjadi sebuah gelaran festival seni kontemporer internasional yang diadakan di Yogyakarta.
ARTJOG MMXIX kali ini juga diikuti oleh 39 seniman yang bukan hanya dari Indonesia saja pesertanya.
Beberapa seniman dari luar negeri seperti Filipina, Australia dan Singapura juga turut meramaikan perhelatan ARTJOG MMXIX ini.
Menteri Keuangan Republik Indonesia, Sri Mulyani Indrawati juga turut hadir dalam opening ceremony ARTJOG MMXIX ini, Kamis (25/7/19) malam.
Baca Juga: Wah, Menkeu Sri Mulyani Terpikat Mobil Racikan Gazoo Racing Ini
Beliau mengaku bangga dengan ARTJOG yang sudah berjalan selama sebelas tahun lamanya dan bergerak secara konsisten terhadap seni.
"Ini adalah langkah konsisten di dunia seni, sehingga seni ini nantinya akan lebih kuat. Seni itu punya interpretasi masing-masing, tidak ada yang baik atau buruk," ungkap Menteri Keuangan Republik Indonesia Sri Mulyani.
"Uniknya lagi bagi saya, ini jadi hiburan tersendiri, syukur saya dikasih kesempatan untuk hadir dan melihat karya seni, jadi tidak melulu lihat angka atau APBN," tuturnya.
Menurut Si Mulyani, dengan adanya ARTJOG MMXIX mengusung tema common space, dirinya mengatakan semua orang dapat tergerak untuk ikut menjaga bumi dengan baik serta berkelanjutan.
"Jadi dengan seni ini, kita akan semakin tahu bagaimana bisa menunjukkan rasa kepedulian kita kepada alam dan kehidupan lewat sebuah karya seni," imbuhnya.
Baca Juga: 5 Instalasi Seni Ini Siap Hadir di ARTJOG 2019, Apa Saja?
Setelah memberikan sambutan, Sri Mulyani kemudian membuka ARTJOG MMXIX dengan memukul alat tradisional gamelan Jawa bernama Bonang.
Pengunjung serta para tamu undangan juga sempat dihibur dengan penampilan apik dari fashion performance by Lulu Luthfi Labibi.
Dan di akhir acara, ada penampilan mengagumkan dari musisi Dewa Bujana yang sukses menghipnotis para pengunjung ARTJOG MMXIX malam itu.