Ramalan Giant Akan Bangkrut Diakui Rizal Ramli Pernah Disampaikan ke Jokowi

Selasa, 25 Juni 2019 | 12:19 WIB
Ramalan Giant Akan Bangkrut Diakui Rizal Ramli Pernah Disampaikan ke Jokowi
Rizal Ramli. (Suara.com/Dian Rosmala)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman (Menko Maritim) Rizal Ramli menanggapi tutupnya beberapa gerai supermarket Giant di Jabodetabek.

Menurutnya, ramalan yang disampaikan 3,5 tahun lalu itu kini terjadi di tahun 2019.

"Semua ramalan RR 3,5 tahun yang laly disampaikan langsung ke @jokowi terjadi sampai 2019. Hari ini sektor retail rontok, Giant tutup PHK 80 persen, Carefour di jual ke China, Krakatau Steel PHK." tulis Rizal Ramli dari akun Twitter pribadinya yang dikutip Suara.com, Selasa (25/6/2019).

"Investor China pesta karena asset price anjlok. Terjadi pergantian pola kepemilikan, Jokowi dikibuli," kata Rizal Ramli.

Baca Juga: Daftar 6 Gerai Giant yang Tutup

Sebelumnya, sebanyak enam gerai supermarket Giant, jaringan PT Hero Supermarket Tbk, di wilayah Jabodetabek dikabarkan akan tutup. Penutupan itu dilakukan pada tanggal 28 Juli 2019.

Enam gerai Giant yang bakal tutup itu ialah Giant Ekspres Cinere Mall, Giant Ekspres Mampang, Giant Ekspres Pondok Timur, Giant Ekstra Jatimakmur, Giant Ekstra Mitra 10 Cibubur dan Giant Ekstra Wisma Asri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI