Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memastikan pembayaran gaji ke-13 untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan TNI/Polri tak terlambat. Pembayaran gaji ke-13 akan dilaksanakan pada Juni 2019 ini.
Sri Mulyani mengklaim ikut mengecek proses pembayaran gaji ke-13 ASN.
"Kan sesuai dengan yang kita sampaikan akan dibayarkan pada bulan Juni ini. Nanti kita lihat," ujar Sri Mulyani di Gedung BPK, Jalan Gatot Subroto Jakarta Pusat, Rabu (12/6/2019).
Ia menerangkan, jika sudah tidak ada laporan yang menjadi kendala pembayaran, maka pembayaran gaji ke-13 untuk ASN bakal tepat waktu.
Baca Juga: Sri Mulyani Tantang Calon PNS Kementerian Keuangan Lakukan Ini
"Mestinya kalau hari ini tidak ada laporan, pasti sudah sesuai dengan apa yang kita jadwalkan," tutur dia.
Sebelumnya, Kementerian Keuangan telah menganggarkan untuk tunjangan hari raya atau THR dan gaji ke-13 PNS sebesar Rp 20 triliun. THR tersebut telah dicairkan pada akhir Mei 2019.
Sri Mulyani menuturkan, untuk pencairan gaji ke-13 ASN dilakukan tidak bersamaan dengan pencairan THR.
"Untuk anggaran total Rp 20 triliun dan untuk gaji ke-13 baru akan kita bayarkan pada pertengahan tahun karena untuk membantu biaya sekolah untuk ASN," tutup Sri Mulyani beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Kementerian Keuangan Sebut Ekonomi Indonesia Tumbuh 51 Persen