Gelar RUPS Tahunan, MPMX Tebar Dividen Rp 480 per Lembar Saham

Reza Gunadha | Achmad Fauzi
Gelar RUPS Tahunan, MPMX Tebar Dividen Rp 480 per Lembar Saham
Produk otomotif PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk. [mpmgroup.co.id]

"Jumlah ini setara dengan 35,6 persen terhadap harga saham perseroan saat penutupan hari Jumat."

Suara.com - PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk, perusahaan konsumer otomotif, menggelar rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST). Dalam RUPST, direksi memutuskan untuk membagikan dividen ke pemegang saham.

Group Chief Executive Officer MPMX Suwito Mawarwati mengatakan, perseroan membagikan dividen sebesar Rp 480 per saham atau sebesar Rp 2,1 triliun.

"Jumlah ini setara dengan 35,6 persen terhadap harga saham perseroan saat penutupan hari Jumat. Sisanya akan disisihkan untuk menambah saldo laba atau retained earnings perseroan," kata Suwito, Senin (10/6/2019).

Suwito menuturkan, MPMX meraup laba bersih sebesar Rp 3,7 triliun pada tahun 2018, terutama didukung oleh divestasi strategis bisnis pelumas.

Baca Juga: Naik 24%, MPMX Cetak Laba Bersih Rp 237 Miliar di Paruh Pertama 2024

Sementara pada kuartal pertama tahun 2019, MPMX berhasil mencatat pertumbuhan pendapatan yang positif dari seluruh segmen bisnis sebesar Rp 3,9 triliun. Pertumbuhan itu meningkat 8,9 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

"Tanda yang menggembirakan ini menunjukkan MPMX berada dalam posisi yang kuat untuk dapat mengembangkan perseroan melalui berbagai saluran," tutur dia.

Suwito menambahkan, MPMX optimistis masih ada potensi kuat untuk membuka pertumbuhan lebih lanjut dari bisnis yang ada, di antaranya MPMRent, MPMInsurance dan MPMFinance.

"Kami sangat optimistis pertumbuhan laba akan terus bertumbuh hingga akhir tahun. Selain berfokus pada optimalisasi bisnis yang sudah ada, kami terus mencari peluang merger dan akuisisi di industri otomotif.”

Baca Juga: Bikin Investor Full Senyum, ITMG Rajin Bagi Dividen Sejak Melantai Bursa di 2007