Crown Group Luncurkan Griya Tawang Mewah di Jantung Kota Sydney

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 21 Mei 2019 | 10:18 WIB
Crown Group Luncurkan Griya Tawang Mewah di Jantung Kota Sydney
Griya Tawang Arc by Crown Group.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengembang properti Crown Group, meluncurkan griya tawang mewah bergaya Manhattan di proyek hunian vertikal ikonik barunya, Arc by Crown Group, di jantung kota Sydney.

Selesai pada akhir 2018, griya tawang baru ini menawarkan tingkat kemewahan dan gaya hidup resor perkotaan yang tak tertandingi.

Dirancang oleh Koichi Takada Architects yang telah diakui secara internasional, griya tawang yang terletak di lantai 28 ini menampilkan pemandangan kota yang menakjubkan ke segala arah, dari masing-masing tiga kamar tidur, tiga kamar mandi, dan ruang tamu yang luas.

Cahaya alami yang masuk menciptakan ruang tamu dan ruang makan yang hangat, cocok untuk berkumpul.

Baca Juga: Daripada Habiskan Uang di Mal, Milenial Lebih Baik Investasi Properti

Ada banyak ruang tinggal dan ruang penyimpanan serta dua garasi khusus mobil.

Sebuah balkon yang menghadap ke timur dan fitur air yang menenangkan, mengelilingi griya tawang yang merupakan satu-satunya unit apartemen yang terletak di puncak menara.

Dapur dan kamar mandi modernnya dilengkapi dengan perlengkapan dari Miele, peralatan sanitari dapur karya desainer, permukaan batu yang dipoles, tempat penyimpanan yang berlimpah dan lemari yang dibuat khusus.

Dilengkapi dengan home automitation, pendingin udara, taman atrium tengah, fitur air di atap, bak mandi tunggal di kamar utama, apartemen ini telah menetapkan tolok ukur baru dalam keunggulan arsitektur dan kehidupan mewah di Sydney.

Pemilik nantinya juga memiliki akses ke Horizon Lounge di puncak menara yang eksklusif, yang memiliki fasilitas barbekyu dan bar untuk dinikmati oleh para penghuni, serta kolam bergaya resor, jacuzzi, dan fasilitas kebugaran.

Baca Juga: Minat Warga Asing Membeli Properti di Indonesia Meningkat

Direktur Penjualan Crown Group, Prisca Edwards, mengatakan, ini adalah kesempatan sekali seumur hidup untuk tinggal di kota Sydney.

Lokasi ini memiliki semua kemeriahan Sydney yang ramai dan pusat perbelanjaan mewah dan pusat kuliner terbaik di depan pintunya dari kawasan Barangaroo hingga kompleks Ivy Merivale.

"Hidup di Arc by Crown Group seperti memiliki akses ke sepotong kecil gaya hidup New York," kata Edwards dalam keterangannya.

Griya Tawang ini menawarkan satu-satunya kesempatan untuk tinggal di Sydney, di kawasan baru yang paling di cari di daerah Skittle Lane.

Dekat dengan area perbelanjaan terbesar di Sydney dan butik Louis Vuitton hanya berjarak dua blok jauhnya.

"Ini adalah gaya hidup perkotaan terbaik yang dapat Anda temukan di Sydney," tutur Edwards.

Para penghuni akan tinggal di atas Skittle Place yang terintegrasi dengan Arc by Crown Group, sebuah area ritel dan kuliner baru yang menampilkan restoran Jepang, Michi Izakaya & Ramen, kedai Delicatessen baru milik Pony Dining’s, toko perhiasan Grew and Co., Ministry of Coffee dan layanan hotelnya sendiri, SKYE Suites Sydney.

Arc by Crown Group berlokasi di 161-165 Clarence Street di kawasan CBD Sydney, menawarkan 220 unit apartemen dari tipe studio hingga tiga kamar tidur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI