Sri Mulyani Akan Razia Botol Plastik di Kemenkeu

Rabu, 08 Mei 2019 | 14:47 WIB
Sri Mulyani Akan Razia Botol Plastik di Kemenkeu
Sri Mulyani mengatakan ada tiga janji yang harus dipenuhi pemimpin dan wakil rakyat terpilih. (Suara.com/Muslimin Trisyuliono)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani mengajak masyarakat dan jajarannya untuk mengurangi penggunanan plastik. Menurutnya plastik di Indonesia penyumbang sampah di laut terbesar kedua di dunia.

Salah satu langkah yang ditempuh Sri Mulyani untuk mengurangi sampah plastik yakni dengan mengurangi penggunaan botol plastik di kawasan Kementerian Keuangan.

"Saya mengajak kita semua khususnya di Kementerian Keuangan untuk terus peka dan peduli terhadap kondisi lingkungan hidup kita. Paling tidak, tidak ada lagi botol plastik," ujar Menteri Sri Mulyani di Gedung Dhanapala, Rabu (8/5/2019).

Sri Mulyani meminta untuk tidak menggunakan plastik. Bila terjadi pelanggaran menggunakan plastik ia meminta untuk dilaporkan untuk dirazia.

Baca Juga: Kurangi Sampah Plastik, Pembeli Takjil di Benhil Bawa Kantong Sendiri

"Kalau ada dirazia diganti kantong yang dibawa sendiri," tambahnya.

Untuk masyarakat diimbau mengurangi sampah plastik dimulai dari rumah. Ia meminta untuk masyarakat menggunakan goody bag yang bisa dipakai berulang kali.

"Kita akan berubah bila semua ikut menjadi salah satu yang mengubahnya dengan memberi contoh dikantor dan dirumah," terangnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI