Jokowi Jabat Presiden Lagi, Pengusaha Tagih Penurunan Pajak Penghasilan

Jum'at, 19 April 2019 | 11:34 WIB
Jokowi Jabat Presiden Lagi, Pengusaha Tagih Penurunan Pajak Penghasilan
Ketua Umum APINDO Hariyadi Sukamdani. [Suara.com/Dian Kusumo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kalangan pengusaha yang tergabung dalam Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) bakal menagih janji-janji Joko Widodo (Jokowi) jika kembali terpilih menjabat sebagai Presiden. Salah satunya soalnya penurunan Pajak Penghasilan (PPh) Badan.

Dalam hal ini, Ketua Umum Apindo, Hariyadi Sukamdani bakal mengadvokasi terkait dengan kebijakan penurunan PPh Badan tersebut.

Untuk diketahui, rencana penurunan kebijakan PPh Badan sebenarnya sudah mencuat sejak 2016. Namun hingga 2019 PPh Badan belum juga diturunkan. Saat ini sesuai aturan, PPh badan ditetapkan sebesar 25 persen.

"Kami akan mengadvokasi beberapa regulasi, misalnya masalah perpajakan kita lagi menelitinya, simulasinya seperti apa," kata Hariyadi saat dihubungi.

Baca Juga: Pengusaha Minta Jokowi Pilih Menteri Bidang Ekonomi yang Cakap Eksekusi

Hariyadi menambahkan, pihak Apindo sendiri tidak akan meminta penurunan PPh Badan secara sekaligus. Akan tetapi, diusulkan agar penurunan PPh badan dilakukan secara bertahap.

"Kita akan usulkan bertahap, Insha Allah deh," ujar dia.

Sebelumnya, Apindo merasa senang dengan hasil hitung cepat (quick count) lembaga survei yang memenangkan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 01 Joko Widodo (Jokowi) - Ma'ruf Amin.

Menurut Hariyadi, hasil hitung cepat tersebut sesuai harapan kalangan pengusaha.

"Memang harapannya ke 01 sih, jadi kita tentunya menyambut dengan baik sesuai dengan ekspektasi kita, kita repot kalau pergantian pemerintahan kan mulai untuk adaptasi, adaptasi paling enggak butuh waktu 1 tahun enggak bisa 6 bulan," ucap Hariyadi.

Baca Juga: Jokowi - Ma'ruf Amin Menang Quick Count, Para Pengusaha Senang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI