Suara.com - Tiga maskapai penerbangan asal Amerika Serikat (AS) tetap mengoperasikan pesawat jenis Boeing 737 MAX 8. Tiga maskapai itu yakni Southwest Airlines Co, American Airlines Group Inc dan United Airlines.
Seperti dilansir dari Reuters, tiga maskapai masih yakin pesawatnya jenis tersebut laik beroperasi.
Kendati demikian, banyak pelanggan dan serikat kerja dari tiga maskapai itu meminta perusahaan tidak mengoperasikan kembali pesawat Boeing 737 MAX 8.
Akan tetapi, Southwest yang memiliki 34 pesawat jenis itu tetap yakin akan keselamatan dan tetap mengoperasikan pesawat tersebut.
Baca Juga: Ramai-ramai Terbitkan Larangan Terbang Boeing 737 Max 8
"Hingga saat ini, kami telah mengoperasikan lebih dari 41.000 penerbangan dan memiliki data pesawat yang sesuai yang menunjukan efektivitas standar operasi, prosedur, dan pelatihan kami," kata juru bicara Michelle Agnew dalam sebuah pernyataan.
Keputusan Southwest juga didukung oleh Asosiasi pilot Southwest untuk mengoperasikan pesawat jenis itu sampai penyebab jatuhnya pesawat itu ditemukan.
Sedangkan, American Airlines mengatakan, perusahaan terus percaya pesawat Boeing 737 MAX 8 aman dan yakin bahwa pilotnya terlatih dan dilengkapi dengan baik untuk mengoperasikannya.
Maskapai ini juga menunggu temuan kotak hitam dari Ethiopian Airlines yang akan memberikan pemahaman yang lebih baik tentang penyebab kecelakaan baru-baru ini.
Baca Juga: 9 Negara Larang Penerbangan Boeing 737 Max, Terbaru Malaysia dan Australia