Suara.com - Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji memprediksi pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bakal rebound dari pelemahan kemarin yang ditutup melemah 0,20 persen ke level 6.353.
Secara teknikal, Nafan mengamati, MACD mendekati area negatif. Meskipun demikian, RSI sudah menunjukan oversold, sedangkan Stochastic sudah berhasil membentuk pola golden cross di area oversold. Dengan demikian, potensi rebound pada pergerakan IHSG masih terbuka lebar.
"Berdasarkan daily pivot dari Bloomberg, support pertama maupun kedua memiliki range pada 6.327 hingga 6.301. Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range 6.392 hingga 6.430," kata Nafan di Jakarta, Rabu (13/3/2019).
Senada dengan Nafan, Analis Indosurya Bersinar Sekuritas, William Surya Wijaya juga memprediksi IHSG berpotensi menguat.
Menurut pengamatan William, masih terdapat data perekonomian yang akan dilansir dalam dua hari mendatang tentang neraca perdagangan yang tentunya disinyalir akan dalam kondisi yang cukup baik sehingga dapat turut menopang kenaikan IHSG.
Sedangkan fluktuasi harga komoditas masih akan turut memberikan sentimen terhadap pola gerak IHSG hingga beberapa waktu mendatang.
"Hari ini IHSG berpotensi bergerak dalam zona positif di kisaran 6.336 - 6.498," pungkas William.