Harga Tiket Masuk INDOFEST 2019 Rp 35.000 untuk Dewasa, Rp 3.000 untuk Anak

Kamis, 07 Maret 2019 | 12:50 WIB
Harga Tiket Masuk INDOFEST 2019 Rp 35.000 untuk Dewasa, Rp 3.000 untuk Anak
Pameran Indonesia Outdoor Festival 2019 atau INDOFEST 2019. (Suara.com/Fauzi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Harga tiket masuk INDOFEST 2019 Rp 35.000 untuk dewasa dan Rp 3.000 untuk anak-anak. Banyak produk yang didiskon dari gelaran INDOFEST hingga 70 persen.

Pameran Indonesia Outdoor Festival 2019 atau INDOFEST 2019 resmi digelar pada hari ini (7/3/2019) di Hall B Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Selatan.

Para pecinta alam mulai memadati pameran yang digelar hingga 10 Maret ini. Ribuan pengungjung rela mengantre tiket untuk memasuki pameran tersebut. Pengunjung tersebut beragam dari keluarga, anak muda, hingga komunitas.

Ketua Panitia INDOFEST 2019, Eva Fitriyeni menargetkan 60.000 pengunjung selama empat hari penyelenggaraan. Dia menngungkapkan terdapat sekitar 150 tenan yang menyediakan peralatan outdoor mulai dari ujung kepala hingga ujung kaki.

Baca Juga: Kece, Tampil Modis dengan Sandal Outdoor Khusus Perempuan

Pameran Indonesia Outdoor Festival 2019 atau INDOFEST 2019. (Suara.com/Fauzi)
Pameran Indonesia Outdoor Festival 2019 atau INDOFEST 2019. (Suara.com/Fauzi)

Adapun merek-merek yang mengikuti INDOFEST 2019 ini beragam dari merek lokal hingga luar negeri yang diantaranya, The North Face, Deuter, Osprey, Casio, Nature Hike, Victorinox, Decathlon, Polygon, Consina, Eiger, Arei, Hike n Run, Boogie, Avtech, Forester, Altitude Gear, Matador.

"Tahun lalu sama, cuma capaian tahun lalu itu kan 58.600 sekian tapi mendekati target yang kita ingin tapi itu udah sesuai dengan harapan karena 60 ribh itu target maksimal karena kita jga harus realistis dengan gedung, dari fasilitas yang ada. karena kalau melebihi kapasitas kan tidak nyaman. sementara kita kenapa event outdoor kita bawa ke indor karena kita ingin memberikan kenyamanan kepada teman teman untuk pameran outdoor," ucap dia di lokasi.

Salah satu pengunjung Wildan (33) sengaja datang ke INDOFEST, meskipun dirinya habis lakukan operasi lutut. Dengan bantuan tongkat, pria asal Kebon Jeruk ini datang ke INDOFEST untuk bertemu teman-teman pecinta alam lainnya.

Pameran Indonesia Outdoor Festival 2019 atau INDOFEST 2019. (Suara.com/Fauzi)
Pameran Indonesia Outdoor Festival 2019 atau INDOFEST 2019. (Suara.com/Fauzi)

"Jadi INDOFEST bagi saya bukan hanya untuk berbelanja saja, tetapi juga ajang reuni para petualang. Meskipun pake tongkat saya tetap semangat ke sini," kata dia saat ditemui Suara.com.

Kendati demikian, Wildan juga tak lupa berbelanja di INDOFEST. Pasalnya, kata dia, banyak diskon yang ditawarkan produsen peralatan outdoor.

Baca Juga: Ini Innerwear Anti Keringat, Rutinitas Outdoor Tetap Segar

"Ya berbelanja juga sih, ada yang saya incar di sini (pameran INDOFEST)," imbuh dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI