Suara.com - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) meminta pada tahun politik ini para pengusaha tidak pergi dari Indonesia. Pasalnya, JK menjamin suasana ekonomi tidak berdampak dari Pemilu dan Pilpres.
Sambil berkelakar, JK pun menjamin jika Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali terpilih lagi, kondisi ekonomi akan normal seperti biasa. Bahkan, perekonomian bisa kembali tumbuh.
Mendengar ucapan JK itu, para hadirin pun langsung tertawa.
"Saya jamin Anda di sini. Apabila Pak Jokowi menang tentu akan terus saja begini, enggak usah khawatir, (pengusaha) enggak usah ke Singapura. Kalau yang sebelah saya tidak tahu. Kita tidak bisa bicara apa yang kita tidak tahu kan. Kan bahaya," ujar Wapres JK di Hotel Westin, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (28/2/2019).
Baca Juga: Wapres JK : Yang Ribut Pilpres Bukan di Lapangan Tapi di Medsos
Menurut JK, tahun politik malah membuat untung para pengusaha. Karena, di tengah ketidakpastian ini membuat investasi jadi serba murah.
"Justru pengusaha untung kalau dalam ketidakpastian kita investasi lebih murah. Kalau suasana baik, ya harga tanah naik, barang naik. Sekarang mumpung beton murah ya investasi sekarang," terang JK.
Selain itu, Ketua Umum PMI ini memperkirakan, tahun pemilu, konsumsi masyarakat makin meningkat.
"Bulan depan boleh jadi untung, perusahaan tekstil, TV juga bagus lah pasti," tutup dia.
Baca Juga: Wapres JK Pastikan MRT Jakarta Beroperasi Maret 2019