Suara.com - Di peringatan Hari Kasih Sayang atau yang dikenal dengan Hari Valentine ini, harga jual emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) untuk ukuran satu gram dibanderol di harga Rp 664.000.
Harga jual tersebut terpantau turun Rp 3.000 bila dibandingkan dengan harga jual Rabu (13/2/2019) kemarin.
Sementara itu, harga Buyback (beli kembali) emas Antam dibanderol di harga Rp 587.000 per gram.
Harga buyback tersebut juga terpantau turun Rp 3.000 bila dibandingkan dengan harga buyback Rabu kemarin.
Baca Juga: Jadi Janda, Gracia Indri Lupa soal Hari Valentine
Seperti dilansir dari laman resmi Logam Mulia Antam, berikut adalah harga jual emas batangan pada hari ini.
- emas 0,5 gram Rp 356.500.
- emas 2 gram Rp 1.277.000.
- emas 3 gram Rp 1.894.000.
- emas 5 gram Rp 3.140.000.
Baca Juga: Kepergok Rayakan Valentine di Rumah Janda, Sejoli Ini Langsung Dinikahkan
- emas 10 gram Rp 6.215.000.
- emas 25 gram Rp 15.430.000.
- emas 50 gram Rp 30.785.000.
- emas 100 gram Rp 61.500.000.
- emas 250 gram Rp 153.500.000.
- emas 500 gram Rp 306.800.000.
- emas 1.000 gram Rp 613.600.000.