Persija dan Bali United Berencana Lepas Saham ke Publik, Berniat Beli?

Senin, 11 Februari 2019 | 17:35 WIB
Persija dan Bali United Berencana Lepas Saham ke Publik, Berniat Beli?
Ilustrasi Bursa Efek Indonesia.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI) I Gede Nyoman Yetna Setya menuturkan, dua klub sepak bola nasional yakni Persija dan Bali United menyampaikan niatnya untuk melakukan penawaran saham perdana (Initial Public Offering/IPO).

Nyoman menuturkan, hingga saat ini baru Bali United yang sudah menyampaikan rencana IPO tersebut secara lisan.

"Persija belum ke IDX. Bali United sudah menyampaikan rencana secara lisan namun belum menyampaikan dokumen," kata Nyoman di Jakarta, Senin (11/2/2019).

Nyoman sedikit membocorkan, untuk Bali United diperkirakan akan melakukan IPO pada tahun ini.

Baca Juga: Berhadiah Total Rp 200 Juta, Bali United Gelar Turnamen eSports

"Skema belum dibahas. Mereka lebih banyak mendiskusikan pemenuhan persyaratan. Bali United akan IPO di tahun ini," imbuhnya.

Untuk Persija, sebelumnya Direktur Utama PT Persija Jaya Jakarta (Persija) Kokoh Afiat mengatakan, Persija akan melantai di BEI dengan melakukan IPO sebelum akhir 2019.

Dengan masuk ke BEI, pihaknya berharap bisa menambah pundi-pundi pendapatan mereka yang beberapa tahun ini dirasa mengalami penurunan.

Untuk diketahui, Bali United Football Club adalah klub profesional Indonesia yang bermarkas di Gianyar, Bali. Awalnya bernama Putra Samarinda sebelum berganti markas ke Bali dan mengubah namanya menjadi Bali United pada tahun 2014.

Sementara, Persija merupakan klub sepak bola kebanggaan Ibu kota Jakarta yang belum lama ini akhirnya meraih gelar juara satu di kompetisi Liga 1.

Baca Juga: Gede Widiade Mundur dari Persija, Kokoh Afiat Merasa Kehilangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI