Melayat Eka Tjipta, Sandiaga Singgung Penciptaan Lapangan Kerja

Minggu, 27 Januari 2019 | 18:31 WIB
Melayat Eka Tjipta, Sandiaga Singgung Penciptaan Lapangan Kerja
Sandiaga Uno datang melayat Eka Tjipta Widjaja yang berada di Rumah Duka RSPAD Gatot Soebroto. (Suara.com/Achmad Fauzi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sandiaga Uno datang melayat Eka Tjipta Widjaja yang berada di Rumah Duka RSPAD Gatot Soebroto. Sandiaga datang mengenakan baju koko putih sambil memegang payung sekitar pukul 16.30 WIB.

Setelah 20 menit, Sandiaga keluar dari Rumah Duka. Sandiaga kemudian bercerita, Eka Tjipta merupakan sosok pengusaha yang gigih.

Eka Tjipta menurut Sandiaga telah berhasil merintis usahanya dari kecil hingga menjadi besar dan menjadi konglomerat dengan harta berlimpah.

"Saya tentunya berduka cita dan berbelasungkawa atas kepergian pak Eka Tjipta Widjaja, beliau tentunya adalah salah satu pengusaha yang betul-betul berjuang dari usaha kecil, sampai usahanya sekarang yang salah satu yang terbesar di Asia," kata Sandiaga

Baca Juga: Sandiaga Setting Emak-emak Nangis, PSI : Gak Capek Main SandiwaraUno?

Sandiaga merasa kehilangan dengan meninggalnya Eka Tjipta. Menurut dia, sosok Eka Tjipta adalah orang yang paling dibutuhkan di Indonesia saat ini.

Pasalnya, Eka Tjipta bisa menciptakan lapangan pekerjaan yang kedepannya dapat berdampak pada perekonomian masyarakat.

"Hari ini kita kehilangan beliau di usianya yang ke 98 tahun, mudah-mudahan apa yang beliau rintis, Sinar Mas Group bisa terus menjadi mitra pemerintah Indonesia untuk membuka lapangan kerja seluas-luasnya, karena kita butuh dunia usaha yang kuat. Dunia usaha yang kuat itu perlu ditopang oleh kebijakan-kebijakan pemerintah yang pro terhadap penciptaan lapangan kerja yang baru dan berkualitas," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI