Suara.com - Manajer Departemen Kebijakan Makroprudensial Bank Indonesia Bayu Adi Gunawan mengklaim, bahwa pengajuan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) sepanjang 2018 didominasi oleh kaum milenial.
Hal tersebut terlihat dari data Bank Indonesia yang menyatakan sepanjang 2018 lalu KPR untuk rumah tapak murah dan komersial didominasi oleh milenial.
“Rata-rata yang mengajukan KPR ini usianya 26 sampai 36 tahun yang tergolong dengan usia milenial,” kata Bayu dalam acara Property Outlook 2019 di Hotel JS Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (24/1/2019).
Ia pun mengklaim, market usia muda masih mendominasi dan terus meningkat. Peningkatan ini terjadi sejak tahun 2014 hingga 2018.
Baca Juga: Ahok Pulang, Veronica Tan Pagi-pagi Keluar Rumah Bawa 2 Jinjingan
“Usia muda ini memang kalau kami perhatikan sudah mendominasi sejak 2014, pangsanya cukup meningkat. Mereka itu kebanyakan mencari rumah tapak dan rusun seperti apartemen bertipe 22 sampai 70 meter persegi. Dominasi anak muda ada di tipe ini,” ujarnya.
Bayu mengatakan, jika dilihat jenis pekerjaannya, pekerja dari perusahaan publik masih mendominasi. Penjualannya sekitar 4 persen dari keseluruhan penjualan di 2018.
“Memang kaum milenial saat ini sudah mulai aware soal pembelian rumah ini. Usia 36 sampai 45 tahun pasarnya justru menurun,” katanya.