Mau Renovasi Rumah Tapi Pakai Program Cicilan? Coba Cek di Sini

Iwan Supriyatna Suara.Com
Rabu, 23 Januari 2019 | 16:53 WIB
Mau Renovasi Rumah Tapi Pakai Program Cicilan? Coba Cek di Sini
Ilustrasi Renovasi Rumah. (Foto: Renovasik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah peluncuran platform renovasi rumah online, Renovasik.com menggandeng beberapa bank konvensional dan syariah serta fintech P2P (peer to peer) Lending untuk menyediakan program cicilan biaya renovasi.

Beberapa bank yang bekerjasama dengan Renovasik adalah Bank Mandiri, Bank Syariah Mandiri, Bank BNI, Bank DBS, BPRS, P2P Lending Aktivaku, P2P Lending Gradana.

“Program cicilan ini merupakan solusi bagi para calon konsumen yang ingin menggunakan jasa renovasik tetapi terkendala biaya,” ujar CEO PT Renovasi Indonesia Satu, Fendy Hidayat dalam keterangannya, Rabu (23/1/2019).

Fendy menuturkan, sejak diluncurkan, Renovasik sudah menerima lebih dari 2.000 permintaan renovasi rumah, kantor, tempat usaha, dan lainnya.

Baca Juga: Seorang Bocah Meninggal Akibat Infeksi dari Kotoran Burung Dara

“Rata-rata hingga 5-8 permintaan renovasi per harinya,” tutur Fendy.

Tingginya permintaan ini menurut Fendy tak lepas dari kebutuhan masyarakat akan jasa renovasi. Renovasik hadir dari permasalahan yang dialami oleh banyak masyarakat saat ingin melakukan renovasi rumah mulai dari permasalahan menghitung anggaran bangunan, memilih bahan material yang berkualitas, membuat desain, mencari tukang, serta masalah biaya renovasi.

Sementara itu, Founder sekaligus Chief Strategy Officer (CSO) PT RI 1, Indra Setiawan mengatakan, bahwa meski menggunakan sistem daring, tapi bisa dipastikan tim yang terlibat merupakan tim ahli.
"Kami tidak sembarangan memilih tim, ada spesifikasi khusus yang menjadi standar untuk bisa bekerja di renovasik.com," kata dia.

Bahkan, untuk mendapatkan SDM yang berkualitas, Renovasik membuat program “Sahabat Mandor”. Program ini untuk menjaring para mandor bangunan agar bergabung menjadi mitra Renovasik.

“Selain itu, para mandor bangunan juga bisa mendapatkan penghasilan tambahan melalui orderan proyek dari Renovasik.com,” kata Indra.

Baca Juga: Napi Lapas Lampung Tonton Live Istri Mesum dengan Ayah dan Banyak Pria

Selain itu, Indra menyebutkan Renovasik tak sekedar membantu memberikan konsultasi gratis seumur hidup dan kemudahan dalam merencanakan renovasi bagi konsumen.

Tetapi juga, memberikan keuntungan berupa passive income bagi konsumen yang terdaftar sebagai Sahabat Renovasik.

Ada empat keuntungan yang disediakan oleh Renovasik bagi para anggotanya, yaitu komisi sebesar 2,5% bagi yang mereferensikan proyek, komisi Rp 50 ribu bagi yang mereferensikan member baru Sahabat Renovasik, passive income dari referensi member dari proyek yang disepakati sebesar 0,5% dan 0,3% dari nilai omset, serta passive income dari member get member.

“Lewat program ini, sudah ada 140 sahabat renovasik yang membantu untuk mempromosikan renovasik kepada calon client," ujar Indra.

Bagi konsumen yang ingin melakukan renovasi dan tertarik menggunakan jasa Renovasik cukup request jasa yang diperlukan dengan mengisi formulir secara online, setelah itu tim Renovasik akan melakukan pertemuan dengan konsumen untuk membicarakan mengenai harga dan kebutuhan konsumen, setelah terjadi kesepakatan maka bisa langsung melakukan pengerjaan.

"Kami juga menyediakan simulasi sehingga konsumen bisa memperkirakan berapa biaya yang keluar untuk renovasi," tuturnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI