Suara.com - Pasar Ikan Muara Angke mulai dipadati pembeli. Mereka membeli berbagai macam ikan.
Mayoritas pengunjung memburu ikan untuk bakar - bakar bersama sanak keluarga dalam merangak menyambut malam tahun baru. Hal ini juga yang menjadi kesempatan emas bagi para penjual ikan.
"Biasanya kan jualnya di dalam pasar, nanti mulai sore sampai pagi yang jualan sampai depan pasar, tutupi jalanan," ujar Bayu salah satu penjaga gerobak minuman segar yang berdagang di area pasar kepada Suara.com, Senin (31/12/2018).
Bahkan, para penjual di pinggir jalan memanfaatkan momen ini dengan menembak harga selangit. Harga bisa naik berpuluh puluh persen dari harga normal.
Baca Juga: Daftar Harga Ikan di Muara Angle untuk Dipanggang di Malam Tahun Baru 2019
"Wah harganya bisa dinaikin. Bisa untung bersing Rp 200 ribu sampai Rp 300 ribu. Orang sudah pasti habis kok, makanya pedagang bakal untung besar ini," terangnya.
Ikan yang disajikan pun terbilang sudah tidak terlalu segar. Karena sudah masuk ke dalam freezer dan ditaburi bahan pengawet. Namun ikan - ikan tersebut sudah dipastikan habis terjual menjelang malam tahun baru ini.
Sementara itu, Komariah, salah satu pedagang ikan pun mengatakan harga perkilo tiap ikan pun bermacam. Ikan Cumi seharga Rp 75 ribu perkilonya, Ikan Baronang seharga Rp 65 ribu, ikan Kerapuh seharga Rp 65 ribu, ikan ayam ayam seharga Rp 45 ribur, ikan bawal laut seharga Rp 65 ribu dan ikan cue seharga Rp 65 ribu.
Komarian mengatakan penjualan ikan dengan jenis tersebut akan cepat habis jika menjelang hari - hari besar seperti tahun baru. Banyak dari pengunjung yang membeli beberbagai jenis ikan tersebut dalam jumlah banyak.
"Banyak mas, biasanya ada yang 2 kg dan 3 Kg. Yang suka cumi juga banyak," jelasnya.
Baca Juga: BMKG Prediksi Malam Tahun Baru di Jakarta Diguyur Hujan Lebat
Saat disinggung mengenai keuntungan, Komariah mengaku mendapatkan untung banyak. Namu dia enggan memberi tahu besaran keuntunganya.
"Alhamdulillah lumayan lah," ujarnya singkat.