Ahok Sebentar Lagi Bebas, Intip Sumber Kekayaannya

Iwan Supriyatna Suara.Com
Rabu, 19 Desember 2018 | 11:35 WIB
Ahok Sebentar Lagi Bebas, Intip Sumber Kekayaannya
Ahok. (instagram @basukibtp)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Lokasi pembangunan pabrik ini merupakan cikal bakal tumbuhnya kawasan industri dan pelabuhan samudra bernama Kawasan Industri Air Kelik (KIAK).

Hotel di Belitung Timur

Potensi wisata yang dimiliki Pulau Belitung rupanya menggugah Ahok untuk membangun hotel dengan nama Hotel Purnama Belitung.

Hotel dengan 12 kamar itu terletak persis di belakang rumah keluarganya. Kabarnya, Hotel itu berawal dari garasi mobil.

Sebelum sang ayah meninggal, mendiang ayahnya itu pernah berpesan untuk memanfaatkan garasi rumahnya tersebut sebagai tempat penginapan.

Investasi Properti

Berdasarkan laporan yang dirilis KPU pada 2017 lalu, Ahok diketahui memiliki 16 harta tidak bergerak berupa tanah, dan bangunan yang kebanyakan terletak di Kabupaten Belitung Timur.

Salah satunya, lima bidang tanah seluas masing-masing 18 ribu meter persegi, yang dimilikinya sejak tahun 1999 hingga 2001. Sebidang tanah tersebut ditaksir bernilai Rp 180 juta atau jika ditotal mencapai Rp 900 juta.

Pria kelahiran 29 Juni 1966 itu mempunyai tanah seluas 1.245 meter persegi di Kabupaten Belitung Timur dengan harga jual sekitar Rp 58,5 juta.

Ahok juga tercatat memiliki tanah seluas 1.850 meter persegi senilai Rp 86,95 juta, dan sebidang tanah 292 meter persegi dengan harga jual Rp 10,5 juta. Dia memiliki kedua tanah tersebut dari 2000 sampai 2001.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI