Suara.com - Baru-baru ini masyarakat di Jakarta dihebohkan dengan pemberitaan soal keberadaan becak online yang memiliki nama unik yakni Beol Cepirit.
Nama tersebut bukanlah nama sesungguhnya melainkan singkatan dari Becak listrik Online Cepat dan Irit. Dimana becak tersebut nantinya bisa dipesan melalui aplikasi online layaknya Go-jek atau Grab.
Namun sayangnya, becak listrik online tersebut belum bisa mengaspal di Ibu Kota. Koordinator Becak Jakarta atau Sebaja Rasdullah mengungkapkan hal tersebut lantaran masih terganjal Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2017 tentang Ketertiban Umum, dimana becak dilarang beroperasi.
“Itu becak online masih wacana, belum bisa beroperasi di Jakarta karena terganjal Perda nomor 8 itu tadi. Jadi kalau mau jalan harus revisi itu dulu,” kata Rasdullah saat dihubungi Suara.com, Senin (19/11/2018).
Rasdullah mengatakan, untuk mewujudkan keberadaan becak online ini, pihaknya akan melakukan pembicaraan kepada Pemprov DKI Jakarta dan DPRD untuk segera merevisi Perda tersebut.
“Kami sudah rapat internal, kami akan bertemu dengan Pemprov dan DPRD untuk segera merevisi aturan tersebut supaya becak listrik ini bisa segera beroperasi. Hal ini untuk memanusiakan para penarik becak yang ada saat ini,” kata Rasudallah.
Jika Perda tersebut sudah direvisi, rencananya Beol Cepirit ini akan ditempatkan di tempat-tempat wisata di Ibu Kota. Salah satunya Ancol. Rasdullah pun mengaku telah berkomunikasi dengan pihak Ancol.
“Sudah ada komunikasi dengan Direktur Ancol. Mereka bilang boleh saja, tapi Perda itu harus direvisi dulu. Sekarang kami sedang berjuang agar DPRD segera merevisi. Jadi kalau sudah direvisi, becak listrik ini tidak akan sembarang mangkal, hanya ditempat wisata saja,” ujarnya.
Ia mengatakan, becak listrik tersebut menggunakan tenaga surya. Uniknya, roda belakang untuk melakukan belokan. Berbeda dengan becak tradisional yang menggunakan roda depan untuk berbelok arah.
Becak listrik tersebut merupakan karya dari Mahasiswa Universitas Indonesia (UI) berkoordinasi dengan Sebaja. Becak listrik ini baru ada satu di Jakarta dan tengah dalam tahap uji coba sampai saat ini.