Mobil Terbang BlackFly Siap Dipasarkan, Berminat Beli?

Senin, 16 Juli 2018 | 09:56 WIB
Mobil Terbang BlackFly Siap Dipasarkan, Berminat Beli?
Ilustrasi mobil terbang. [AFP/Kitty Hawk]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Salah satu keunggulan Blackfly adalah ia dirancang sebagai kendaraan yang sangat aman.

Mobil ini dilengkapi dengan sejumlah sistem cadangan yang akan berfungsi dalam keadaan darurat. Jadi, apabila mesin atau baterai gagal bekerja, Blackfly masih memiliki sistem yang akan membantunya mendarat dengan cepat dan aman.

Walaupun pengemudi mobil ini nantinya tidak harus memiliki lisensi pilot, Opener mengatakan setiap pemilik harus menjalani serangkaian pelatihan singkat untuk mengendarai Blackfly.

Chief Executive Opener, Marcus Leng mengatakan, kontrol saat mengendarai mobil terbang ini menawarkan kepuasan instan.

"Anda memiliki komando total ruang tiga dimensi," katanya.

Menurut Leng, BlackFly juga bisa terbang secara mandiri. Opener bergabung dengan daftar panjang perusahaan yang mengejar impian fiksi ilmiah utama mobil terbang, dan berkat peningkatan cepat dalam kemampuan drone, masa depan itu tampak lebih dekat dari sebelumnya.

Marcus Leng berharap mobil ciptaannya akan siap dipasarkan tahun depan. Keunggulan BlackFly dibanding mobil terbang lain adalah harganya yang lebih terjangkau hanya sedikit lebih mahal dari mobil SUV yang biasa digunakan di Amerika Serikat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI