Pengusaha Ini Tawarkan Program Investasi Melalui Koin Digital

Kamis, 12 Juli 2018 | 14:00 WIB
Pengusaha Ini Tawarkan Program Investasi Melalui Koin Digital
Mardigu Wowiek Prasantyo memperkenalkan cyronium sebagai salah satu pilihan investasi berbasis cryptocurrency. (Suara.com/Dian Kusumo Hapsari)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Fenomena mata uang digital atau cryptocurrency sebagai salah satu pilihan berinvestasi belakangan ini menyedot perhatian para pelaku bisnis di Indonesia.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Mardigu Wowiek Prasantyo. Pengusaha ini menciptakan cyronium sebagai salah satu pilihan investasi berbasis cryptocurrency.

Lewat perusahaan PT Santara Daya Inspiratama, pria ini menyebut bahwa Cyronium sebagai pilihan investasi berbasis cryptocurrency yang lebih aman.

Mardigu dan timnya memadukan teknologi blockchain dan precious metal (logam mulia), agar masyakarat bisa memiliki jaminan fisik ketika berinvestasi di cryptocurrency.

“Masyarakat kita masih banyak yang ragu untuk berinvestasi di cryptocurrency. Alasan paling banyak adalah karena dikira ini manipulasi uang, dan tidak ada jaminan. Itulah yang mendorong saya dan tim menciptakan Cyronium," kata Mardigu di Jakarta, Kamis (12/7/2018).

Mardigu menjelaskan, Cyronium ini adalah mata uang digital yang memiliki asset jaminan berupa koin dalam bentuk fisik. Dari jaminan koin fisik ini diproyeksikan Cyronium menjadi asset investasi yang lebih stabil, terjamin dan melindungi modal yang ditanamkan oleh investor.

Hal tersebut akan mencegah harga Cyronium untuk tidak akan turun drastis seperti Cryptocurrency lainnya.

Keunggulan lainnya adalah dengan modal yang ramah di kantong, hanya mulai dari Rp 30.000 untuk 0.001 cyroniumnya, semua kalangan dari ibu-ibu, pelajar, mahasiswa, karyawan swasta, hingga wirausahawan bisa ikut andil dalam investasi ini.

Jika memiliki modal yang lebih besar dan menginginkan 1 cyronium bisa dibeli dengan harga Rp 30 juta.

“Saya yakin dengan harga tersebut, cyronium terjangkau oleh berbagai golongan. Mulai dari pelajar, pegawai swasta, pengusaha kecil, ibu rumah tangga, hingga investor berskala besar,” ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI