Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XI Asosiasi Pemerintah Kabupten Seluruh Indonesia (Apkasi) di Indonesia Convention Exhibition, BSD City, Tangerang, Banten, Jumat (6/7/2018).
Ketua Apkasi Mardani H. Maming dalam sambutannya mengatakan selama empat tahun pembangunan infrastruktur di era Jokowi sangat pesat.
"Sudah banyak jalan dan jembatan pelabuhan dan bandara. Infrastruktur yang bapak bangun memiliki nilai strategis. Terutama untuk memperlancar distribusi barang. Salah satu bukti adalah tidak macetnya mudik kemarin," ujar Mardani saat memberikan sambutan.
Bupati Tanah Bumbu ini selanjutnya menyampaiakan ucapan terima kasih pada Jokowi sudah mau mendengar keluhan puluhan bupati di acara 'Silahturahmi Presiden dengan para Bupati' di Istana Bogor, Kamis (5/7/2018) kemarin.
Baca Juga: Leganya Emil Dardak Bisa 'Curhat' Apa Saja ke Jokowi
"Kami harap dapat terus dilanjutkan. Tidak harus selalu di Istana, kami juga siap di warung kopi," kata Mardani.
Dalam Rakernas kali ini Apkasi mengangkat tema 'Menuju Kedaulatan Pangan Nasional'. Ia menyebut salah satu upaya ketahanan pangan adalah meningkatkan produksi pertanian khususnya beras.
"Program lahan sejuta hektar di Kalimantan saya pertimbangkan perlu digarap kembali karena posisi Kalimantan yang strategis," katanya.
Sebagian petani Indonesia masih kesulitan dapat bibit unggul jadi kita perlu fokus untuk menyediakan bibit unggul yang terjangkau," Mardani menambahkan. Selain rakornas, Apkasi juga menggelar Apkasi Otonomi Expo 2018 atau pameran potensi dan peluang investasi daerah atau Apkasi Otonomi Expo 2018.
Pameran dengan tema 'Meningkatkan Daya Saing Daerah Dalam Merebut Pasar Global' akan digelar selama tiga hari, 6 - 8 Juli 2018.
Baca Juga: Polisi Cari Pencuri Penggembos Ban Mobil Staf Presiden Jokowi