Viral! Uang Senilai Rp 250 Juta di ATM Terkoyak Digerogoti Tikus

Iwan Supriyatna Suara.Com
Rabu, 20 Juni 2018 | 14:18 WIB
Viral! Uang Senilai Rp 250 Juta di ATM Terkoyak Digerogoti Tikus
Uang di ATM digerogoti tikus. (Foto: The Hindustan Times)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Uang kertas senilai lebih dari 1,2 juta rupee atau setara Rp 250 juta yang terdapat di dalam Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di Negara Bagian Assam, India terkoyak karena digerogoti tikus.

Dilansir dari laman The Hindustan Times, hewan-hewan pengerat itu masuk ke dalam mesin ATM melalui celah-celah kabel.

Foto-foto sobekan uang itu tersebar setelah diunggah akun twitter @Karma_Paljor.

Berdasarkan keterangan kepolisian setempat, ATM yang uangnya digerogoti tikus itu adalah milik State Bank of India di Distrik Tinsukia.

Baca Juga: Libur Lebaran, Jokowi Ajak Cucu Pertama ke Jungle Land Bogor

Uang yang sobek terdiri dari pecahan 2.000 dan 500 rupee. Setelah disortir para teknisi dapat menyelamatkan 1,7 juta rupee dari ATM yang uangnya digerogoti tikus itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI