Jokowi Sebut Musuh Utama Indonesia Kini Adalah Buang Waktu

Senin, 30 April 2018 | 12:03 WIB
Jokowi Sebut Musuh Utama Indonesia Kini Adalah Buang Waktu
Presiden Jokowi di Jakarta. [Suara.comDwi/Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo membuka secara resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) Tahun 2018 di Puri Agung Ballroom, Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Senin (30/4/2018).

Saat menyampaikan kata sambutan, Jokowi mengatakan musuh utama saat ini ada buang-buang waktu. Apa itu?

"Ya cara kerja kita yang bertele-tele, gaya kita yang njelimet, muter-muter, rantai birokrasi yang panjang, rantai perizinan yang muter-muter, itu juga harus ditinggalkan," ujar Jokowi.

Jokowi menegaskan, seluruh perizinan harus dipermudah. Ia tidak ingin proses perizinan dan birokrasi yang berbelit-belit di Indonesia terus 'dipelihara'.

"Yang namanya rantai prosedur yang berbelit-belit sudah waktunya kita tinggalkan. Kalau mindset kita masih seperti itu, ya sudah akan sulit maju kita," kata Jokowi.

Kepala Negara berpesan, tidak boleh terjebak dengan rutinitas dan diskusi yang bertele-tele.

Menurutnya, saat ini masih ada perizinan di sejumlah daerah, dan pusat prosesnya harus memakan waktu lama.

"Prosedur yang ruwet dan njelimet, rantai birokrasi, rantai perizinan yang sangat lama. Masih ada yang itungannya tahun, bulan, minggu urus izin. Mestinya harus jam," kata Jokowi.

"Kalau bapak ibu keluarin izin masih hitungan minggu, bulan, tahun, lupakan kalau kita mau maju," tutur Jokowi menambahkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI