Kerugian Pertamina Bertambah, Gerindra Anggap Elia Pantas Dicopot

Adhitya Himawan Suara.Com
Sabtu, 21 April 2018 | 10:35 WIB
Kerugian Pertamina Bertambah, Gerindra Anggap Elia Pantas Dicopot
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Arief Poyuono, di Jakarta, Jumat (28/4/2017). [Suara.com/Adhitya Himawan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Arief Poyuono mendukung kebijakan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Rini Soemarno yang mencopot Direktur Utama PT Pertamina Elia Massa Manik.

"Sudah tepat yang dilakukan oleh Menteri BUMN Mencopot Elia Massa Manik karena memang kinerja Pertamina menurun selama dipimpin Elia Massa Manik," kata Arief saat dihubungi Suara.com, Sabtu (21/4/2018).

Selain itu, sejak dipimpin Elia, kerugian terus bertambah di Pertamina. Dengan demikian, keputusan pemberhentian Elia sudah tepat.

Langkah ini penting dilakukan pemerintah jika tidak ingin Pertamina makin merugi. Arief menyarankan pemerintah segera mengganti para punggawa Pertamina dengan sosok sosok yang punya kapasitas untuk memimpin BUMN migas tersebut.

"Dari awal kan sudah saya prediksi kalau Elia Massa Manik itu tidak akan mampu memimpin Pertamina yang syarat dengan banyak kepentingan bisnis para petinggi negara ini," jelasnya.

Karena itu, Arief berharap penggantinya itu benar benar dari legacy Pertamina sendiri. Sebab sosok internal sudah memiliki banyak pengalaman dan berprestasi serta mengerti seluk beluk bisnis Pertamina.

"Dan yang penting tidak mudah diintervensi oleh para mafia impor migas," jelasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI