Suara.com - PT Waskita Toll Road telah mengantongi pendanaan sebesar Rp5 triliun yang bersumber dari penerbitan Reksa Dana Penyertaan Terbatas atau RDPT Ekuitas Danareksa lnfrastruktur Trans Jawa pada underlying asset sahamnya di perusahaan investasinya, yaitu PT Waskita Transjawa Toll Road atau WTTR.
Direktur Utama WTR Herwidiakto menjelaskan, ketiga ruas tol tersebut adalah Kanci-Pejagan, Pejagan-Pemalang, dan Pasuruan-Probolinggo. Waskita Toll Road akan mendivestasikan ketiga ruas ini ke perusahaan BUMN.
“Kita genjot terus ini, karena ditarget pemerintah, terutama (Kementerian) PUPR, harus bisa tembus sampai Semarang," kata Herwi di Jakarta, Selasa (10/4/2018).
Herwi mengungkapkan, dana tersebut nantinya digunakan untuk menyelesaikan tiga proyek tol ruas Trans Jawa yang dimiliki Waskita, demi menghadapi Lebaran.
Baca Juga: Jalan Tol Trans Jawa Dipastikan Bisa Dipakai Pemudik Lebaran 2018
Herwi menambahkan, RDPT berbasis ekuitas terbesar di Tanah Air ini diterbitkan oleh PT Danareksa Investment Management (DIM) sebagai manajer investasi dan PT Bank Mega Tbk sebagai bank kustodian, di mana dalam transaksi ini Danareksa Sekuritas bertindak sebagai arranger.