Suara.com - Ketua Umum Koalisi Bersama Rakyat atau KIBAR Indra Fahrizal meminta kepada Lembaga Swadaya Masyarakat untuk membantu pemerintah untuk memajukan bangsa.
Pasalnya, menurut Fahrizal, pemerintah seringkali menghadapi banyak tantangan namun tantangan tersebut tidak bisa dihadapi sendirian.
“Salah satu yang bisa dilakukan LSM adalah berperan dalam mengembangkan potensi pedesaan dan kawasan pesisir. Karena Indonesia memiliki wilayah yang sangat luas, pemerintah tidak mungkin bisa menjangkau semua kawasan sekaligus, disini peran LSM dibutuhkan,” kata Fahrizal di Jakarta, Kamis (5/4/2018).
Ia mencontohkan, saat ini masih banyak seperti nelayan atau petani yang masih buta huruf, tidak memiliki asuransi, sulit memasarkan hasil tangkapan atau panennya.
Pada dua sektor ini, LSM memiliki kontribusi yang besar dalam mendongkrak perekonomian nasional.
“LSM bisa saja membantu mereka membuka kedai kopi atau warung untuk membantu mereka mendapatkan pemasukan tambahan sehingga masyarakat di daerah bisa merasakan pertumbuhan ekonomi,” ujarnya.