Probosutedjo, Panutan Para Pengusaha Dalam Hal Kemandirian

Senin, 26 Maret 2018 | 17:00 WIB
Probosutedjo, Panutan Para Pengusaha Dalam Hal Kemandirian
Wakil Presiden Jusuf Kalla melayat almarhum Probosutedjo di rumah duka di Jalan Pangeran Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (26/3). [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pengusaha muda yang juga Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menilai sosok Probosutedjo bukan hanya menjadi sosok pengusaha yang panutan. Melainkan menjadi mentor yang mengibarkan kemandirian bagi para pengusaha.

"Beliau sosok pengusaha yang menjadi panutan. Beliau salah satu mentor dan juga mantan Ketua Umum Hijuga mpunan Pengusaha Pribumi Indonesia yang mengibarkan panji-panji kemandirian bagi pengusaha," kata dia.

Sandiaga berharap jasa-jasa Probosutedjo di bidang usaha pertanian menjadi inspirasi anak-anak muda dalam membangun usaha pertanian.

"Kita harapkan bahwa nanti mendapatkan inspirasi untuk anak-anak muda untuk bisa membangun usaha pertanian. Karena usaha pak Probo yang paling memiliki dampak justru di bidang pertanian yang jarang di fokuskan khususnya oleh pengusaha sekarang," ucap Sandiaga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI