Apindo Bocorkan 2 Anggotanya Bakal IPO, Aset di Atas Rp1 Triliun

Selasa, 20 Februari 2018 | 17:28 WIB
Apindo Bocorkan 2 Anggotanya Bakal IPO, Aset di Atas Rp1 Triliun
Layar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), Bursa Efek Indonesia (Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Haryadi Sukamdani mengungkapkan dalam waktu dekat akan ada dua perusahaan anggota Apindo siap melantai di Bursa Saham melalui mekanisme penawaran umum perdana saham atau IPO.

“Iya akan ada dua perusahaan yang IPO, itu bergerak di sektor perkebunan Kelapa Sawit dan Batu Bara. Dua-duanya punya aset di atas Rp1 triliun,” kata Hariyadi saat ditemui di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta Selatan, Selasa (20/2/2018).

Kedua perusahaan itu sedang dalam tahap proses pelaksanaan IPO. Diharapkan, anggota Apindo lainnya turut melakukan hal sama mengingat momentum perusahaan untuk melakukan IPO pada 2018 cukup bagus di tengah fundamental ekonomi nasional yang kuat serta kinerja pasar modal yang positif.

"Ada sekitar 500 perusahaan yang memiliki size cukup besar dengan rata-rata aset di atas Rp500 miliar dan omset juga di atas Rp500 miliar. Dari segi kesiapan manajemennya, ada 100 perusahaan, kita dorong untuk IPO karena momentumnya sedang bagus," ujarnya.

Baca Juga: Apindo Klaim 100 Perusahaan Anggotanya Potensi Melantai di Bursa

Selain itu, Hariyadi juga mengatakan bahwa salah satu kendala bagi perusahaan melakukan IPO, yakni keraguan perusahaan untuk lebih transparan mengingat mayoritas anggota Apindo merupakan perusahaan keluarga.

“Mereka nggak nyaman dengan keterbukaan. Kedua, mereka khawatir dengan transparansi malah menimbulkan masalah jadi lain," katanya.

Namun, lanjut dia, Apindo akan gencar untuk melakukan edukasi kepada anggotanya mengenai industri pasar modal sekaligus segi transparansinya agar kinerja perusahaan dapat tumbuh berkelanjutan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI