Suara.com - Kartu kredit adalah kartu plastik ajaib yang bisa digunakan sebagai alat tukar untuk membeli apa pun yang Anda mau. Kartu ini sangat disukai banyak orang, terutama bagi masyarakat saat ini.
Dengan menggunakan kartu kredit, biasanya Anda akan lebih mudah mendapatkan diskon dan promo menarik, seperti cashback, diskon, dan lain sebagainya.
Tentu bagi Anda yang belum memiliki kartu kredit, pasti akan tertarik dengan keuntungan tersebut dan ingin untuk mengajukan diri sebagai pengguna kartu kredit. Jika Anda memang benar-benar tertarik untuk mengajukan kartu kredit, ada baiknya simaklah beberapa hal berikut ini agar pengajuan Anda diterima pihak bank.
Tahu dan Paham Seputar Kartu Kredit
Salah satu cara agar pengajuan kartu kredit diterima, Anda harus mempelajari tentang apa sebenarnya kartu kredit dan apa fungsi dari kartu kredit. Dan yang perlu Anda ketahui ialah kartu kredit bukanlah sebuah aset yang tertunda.
Namun, kartu kredit adalah pinjaman atau utang yang diberikan kepada Anda dan dapat digunakan ketika ingin membeli barang penting, tapi belum memiliki cukup uang.
Penuhi Seluruh Persyaratan yang Diminta
Syarat diterimanya pengajuan kartu kredit adalah lengkapnya data diri atau dokumen sebagai persyaratan pengajuan. Anda pasti akan dimintai untuk melengkapi dokumen dan data, seperti KTP, SIM, NPWP, KK, dan slip gaji dari kantor.
Lengkapilah seluruh persyaratan yang diinginkan pihak bank. Pastikan jika Anda memberikan data yang valid untuk mempermudah proses pengajuan dan dikabulkannya permohonan pengajuan kartu kredit.
Bijak dalam Memilih Kartu Kredit
Hal yang harus Anda lakukan ketika memilih kartu kredit adalah ketahui dahulu jenis kartu kredit tersebut. Jika Anda seorang nasabah baru, tentu pengajuan kartu kredit lebih sulit dibandingkan mereka yang sudah memiliki kartu kredit dan ingin menambah limit.
Limit yang Anda dapat juga tidak akan sebesar mereka yang sudah lebih dari lima tahun menjadi nasabah. Hal ini sangat wajar karena memang Anda adalah nasabah baru. Dan sebagai nasabah baru, Anda sebaiknya cerdas dalam memilih kartu kredit.
Pilihlah kartu kredit yang sesuai dengan kemampuan. Jangan memaksakan diri Anda untuk bisa mendapatkan kartu kredit dengan limit besar. Dan untuk mendapatkan limit yang besar, Anda harus bisa menjaga track record selama menjadi nasabah agar nantinya proses pengajuan limit bisa disetujui pihak bank.
Pilihlah Produk Kartu Kredit yang Tepat
Memilih produk kartu kredit yang tepat adalah suatu kewajiban bagi Anda yang ingin mengajukan kartu kredit. Pertama, bandingkan kartu kredit bank satu dengan kartu kredit bank lainnya.
Jangan termakan janji atau promo menarik di awal pengajuan kartu kredit. Sebab bisa jadi Anda akan terjebak dalam sesuatu yang tidak pernah diinginkan.
Pilihlah jenis produk kartu kredit yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan. Dengan begitu, nantinya beban kartu kredit tidak memberatkan Anda dari segala aspek.
Pastikan Apa Tujuan Mengajukan Kartu Kredit
Ada banyak sekali orang yang mengajukan kartu kredit hanya untuk mengikuti gaya hidup. Bahkan, mereka menggunakan kartu kredit karena ingin mendapatkan barang yang mahal dan masih banyak lagi alasan lainnya.
Sebelum mengajukan kartu kredit, matangkanlah apa tujuan Anda. Jangan mengajukan karu kredit semata-mata hanya untuk senang-senang semata agar nantinya hal tersebut tidaklah memberatkan Anda di masa depan.
Pentingkah Kartu Kredit ?
Kartu kredit bisa menjadi sesuatu yang penting dalam beberapa sisi. Misalnya, Anda harus memenuhi kebutuhan yang peting, tapi harga tidak terjangkau bagi Anda. Di sinilah peran kartu kredit sangat dibutuhkan supaya Anda bisa mendapatkan barang penting tersebut. Lain halnya jika niatan Anda untuk membeli barang mahal demi mengikuti tren.
Kartu kredit juga bisa menjadi penting bagi Anda yang sering berlibur ke luar negeri. Sebab Anda bisa membeli barang yang diinginkan dan membayar cicilan atau tagihan melalui bank penerbit kartu kredit.
Baca juga artikel Cermati lainnya:
Mau Kredit Motor? Ini Tips Jitu Membayar Cicilannya
Bagi yang Suka Belanja, Jangan Lakukan 8 Hal Ini Kalau Tak Mau Rugi