2.000 Unit Rumah MBR Subsidi Hadir di Maja Tahun ini

Kamis, 25 Januari 2018 | 19:27 WIB
2.000 Unit Rumah MBR Subsidi Hadir di Maja Tahun ini
Rumah Subsidi di kawasan Curug Tangerang, Banten. (suara.com/Pebriansyah Ariefana)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tengah membangun proyek kawasan Kota Baru mandiri di Maja, Kabupaten Lebak, Banten. Program Kota Baru merupakan konsep Kota Baru inisiatif pemerintah mendorong berkembangnya kawasan ekonomi untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Direktur PT Ciputra Residence Mary Octo Sihombing mengatakan sebanyak 1.000 unit rumah MBR bersubsidi akan dibangun tahun 2018 dengan menggunakan skema pembiayaan  fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP). Sementara pada tahun 2017, sudah terdapat 10.000 unit rumah yang mana 8000 unit ditujukan kepada MBR non subsidi. Adapun harga rumah MBR bersubsidi dijual dengan harga Rp 130 Juta.

"Akan menjual rumah FLPP 1.000 unit pada 2018," kata Mary di Jakarta, Kamis (25/1/2018).

Tak hanya itu, Octo mengatakan pihaknya akan membangun fasilitas komersil seperti Ecoplaza, Waterpark Pasar Modern, Sarana Ibadah dan sekolah.

Baca Juga: PUPR Tinjau Dua Perumahan Kota Baru Maja

"Kami akan mulai membangun fasilitas skala kota. Ke depan, sekolah, Waterpark, dan rumah ibadah yang sedang proses MoU," kata dia.

Hal yang sama dikatakan, Direktur Utama PT Bukit Nusa Indah Perkasa yang juga merupakan pengembang Permata Mutiara Maja, Cornelius Widjaja menuturkan pihaknya akan membangun 1.000 unit rumah MBR bersubsidi dengan skema pembiayaan FLPP. Untuk tipe rumah yang dibangun yakni rumah tipe 22 hingga tipe 36. Cornelius menambahkan pihaknya akan menjual 1.000 unit rumah MBR bersubsidi sebagai komitmen terhadap pemerintah dan asosiasi Real Estate Indonesia.

"Kami sudah berkomitmen dengan REI Banten dan Pemerintah Provinsi Banten bahwa kami memang akan menyediakan 2000 hunian MBR bersubsidi. Tahun lalu 1000. Maka tahun ini tersisa 1000," tandasnya.

Maja merupakan satu dari 10 proyek kota baru mandiri yang akan dikembangkan secara bertahap oleh pemerintah.

Kawasan Kota Baru Maja direncanakan bisa menampung hingga 1,2 juta jiwa saat rampung. Perjalanan menuju Kota Baru Maja ditempuh dengan kereta rel listrik selama kurang lebih 80 menit dari Stasiun Palmerah hingga Stasiun Maja.

Baca Juga: Belum Punya Rumah? BTN Biayai 2.000 Rumah Subsidi di Sini

Adapun 10 kota baru/kawasan perkotaan baru yang akan dibangun pemerintah sesuai RPJMN 2015-2019 adalah Pontianak, Padang, Palembang, Tanjung Selor, Manado, Jayapura, Sorong, Makassar, Banjarbaru, dan Maja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI