Tingkatkan Efisiensi, Garuda Indonesia Negosiasi Sewa Pesawat

Selasa, 23 Januari 2018 | 14:45 WIB
Tingkatkan Efisiensi, Garuda Indonesia Negosiasi Sewa Pesawat
Maskapai Garuda Indonesia terparkir di terminal II Bandara Internasional Soekarno-Hatta Tangerang, Banten, Jumat (12/12).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT. Garuda Indonesia Tbk (Persero) tahun ini berencana melakukan negosiasi dengan beberapa lessor untuk menekan biaya sewa pesawat.

Direktur Keuangan Garuda Indonesia Helmi Imam Satriyono mengatakann, hal ini dilakukan untuk meningkatkan efesiensi perusahaan.

“Rencananya, biaya bisa reduce hingga 25 persen. Kami akan mencoba negosiasi dengan beberapa lessor tahun ini,” kata Helmi dalam konferensi persnya di Penang Bistro, Jakarta Pusat, Selasa (23/1/2018).

Helmi mengungkapkan, saat ini baru sembilan pesawat yang berhasil dinegosiasi harga sewanya. Menurut Helmi, negosiasi dilakukan lantaran harga sewa pesawat yang dikenakan lessor kepada Garuda lebih mahal jika dibandingkan dengan maskapai lainnya.

Baca Juga: YLKI Desak Pemerintah Beri Teguran Keras pada Garuda Indonesia

“Makanya kami perlu melakukan negosiasi ini. Memang ada biaya yang harus dikeluarkan untuk negosiasi harga sewa ini. Namun dalam jangka panjang akan lebih menguntungkan," ujar Helmi.

Selain melakukan negosiasi sewa pesawat, Garuda Indonesia juga berupaya meningkatkan efisiensi dengan menekan biaya per kilometer kursi (cost per available seat kilometer). Saat ini rasio biaya tersebut di level 6,27 dan terus ditekan menjadi 5.

“Setidaknya dalam waktu dekat ini bisa turun menjadi 6 dan selanjutnya bisa ke 5. Rata-rata biaya tersebut di industri penerbangan sekitar 5," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI