Jelang Tahun Baru, Harga Beras di Kota Besar Ini Naik

Ardi Mandiri Suara.Com
Minggu, 31 Desember 2017 | 01:06 WIB
Jelang Tahun Baru, Harga Beras di Kota Besar Ini Naik
Ilustrasi beras. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Harga beras di Medan bergerak naik Rp1.000 per kilogram menjelang Tahun Baru 2018 dengan alasan pedagang bahwa pasokan berkurang.

"Beras merek Cianjur sudah Rp120.000 per karung isi 10 kg. Naik Rp10.000 per karung," ujar pedagang grosir, Cut di Jalam Al Falah, Medan, Sabtu.

Menurut Cut, kenaikan harga sudah mulai berlangsung sejak 28 Desember. Oleh karena harga dari pemasok naik, maka harga jual ke konsumen juga naik.

Pemasok, kata dia, beralasan harga naik karena harga beli padi meningkat dampak produksi berkurang di akhir tahun.

"Enggak tahu apakah harga naik lagi atau sebaliknya turun kembali," katanya.

Kepala Bulog Divisi regional Sumatera Utara Benhur Ngkami menyebutkan, Bulog masih akan terus "membanjiri" pasar dengan beras untuk kepentingan kebutuhan Tahun Baru dan pascanaiknya harga beras.

Beras yang dilepas ke pasar adalah jenis premium dengan harga jual Rp8.100 per kg.

"Konsumen tidak perlu khawatir karena stok cukup aman," katanya.

Menurut dia, stok beras Sumut memadai hingga untuk lima bulan ke depan.

"OP sudah dimulai sejak 27 Desember di enam pasar tradisional di Medan," katanya. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI