Ini Aneka Fasilitas Unggulan Kereta Api Bandara Soekarno - Hatta

Adhitya Himawan Suara.Com
Rabu, 27 Desember 2017 | 14:17 WIB
Ini Aneka Fasilitas Unggulan Kereta Api Bandara Soekarno - Hatta
Suasana pembelian tiket calon penumpang kereta api Bandara Soekarno-Hatta di Stasiun Sudirman Baru, Jakarta, Selasa (26/12/2017). [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Angkasa Pura II telah menyiapkan sejumlah fasilitas unggulan untuk memanjakan penumpang kereta Bandara Soekarno-Hatta.

Direktur PT Angkasa Pura II Muhammad Awalludin di Tangerang, Rabu, mengatakan seluruh fasilitas unggulan tersebut sudah bisa digunakan penumpang seiring dengan mulai beroperasinya Kereta Bandara Soekarno - Hatta pada hari Selasa (26/12/2017).

"Fasilitas tersebut diantaranya dua rungga tunggu yang berada di sisi kiri dan kanan stasiun," katanya di Jakarta, Rabu (27/12/2017).

Stasiun Bandara Soekarno - Hatta berada di area perkantoran dengan bangunan dua lantai dan tampilan ornamen arsitektur transparan dari bahan baku kaca.

Baca Juga: Kereta Api Bandara Soekarno - Hatta Hadir, Ini yang akan Berubah

Ruang tunggu penumpang tersebut pun sudah disiapkan seperti sofa, televisi dan alat untuk mengisi baterai handphone. Bagi penumpang yang ingin membeli tiket, di stasiun tersebut pun telah disiapkan vanding machine otomatis yang memberikan kemudahan pelayanan.

Termasuk juga layanan informasi penerbangan pesawat yang dapat diketahui penumpang kereta bandara hingga self check in untuk pemberangkatan pesawat. Sementara untuk di lantai dua, disiapkan tenant dan ATM Center.

"Di Stasiun juga disiapkan Skytrain yang terhubung langsung dengan Terminal 1, Terminal 2 dan Terminal 3," jelasnya.

Kedepannya, PT Angkasa Pura II akan menyiapkan tempat parkir yang terhubung dengan Stasiun tersebut sehingga penumpang akan lebih nyaman.

"Seluruh fasilitas akan terus diperbaiki dan ditingkatkan untuk kenyamanan penumpang. Kita akan buat semuanya terintegrasi," ujarnya. (Antara)

Baca Juga: Tarif Kereta Api Bandara Soekarno - Hatta Harus Kompetitif

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI