Suara.com - Masa muda adalah masa-masa terindah dalam hidup. Apalagi kalau Anda belum memiliki pasangan alias masih single. Kesempatan ini bisa jadi peluang emas untuk memupuk harta karena tidak ada yang perlu dibiayai selain diri sendiri.
Akan tetapi, banyak anak muda yang terbiasa dengan hidup foya-foya tanpa memikirkan masa depan. Akibatnya, beberapa dari mereka menyesal pada hari tua.
Agar hidup pada hari tua jadi indah, perlu dilakukan pengelolaan keuangan dengan baik. Salah satunya dengan berinvestasi. Fakta membuktikan kalau investasi mendatangkan banyak keuntungan, apalagi kalau dimulai sejak dini.
Seperti Warren Buffet yang mulai berinvestasi sejak usia 11 tahun, ia mengaku sedikit menyesal karena tidak memulainya pada usia yang lebih belia lagi.
Agar tidak terjadi penyesalan di kemudian hari, berikut ini adalah instrumen investasi yang dapat dijadikan pilihan.
1. Properti: Mulai dari Rumah hingga Apartemen
Investasi properti menjadi salah satu investasi yang banyak dilirik saat ini. Hal ini disebabkan karena harga properti yang semakin mahal membuat orang berlomba-lomba untuk mengumpulkan aset dalam bentuk properti.
Harga properti yang sangat mahal menjadi hambatan untuk ikut berkecimpung di investasi ini. Bayangkan, harga satu unit properti bisa mencapai Rp300 juta. Siapa yang sanggup? Apalagi kalau gaji per bulannya hanya cukup untuk makan.
Jika ingin menempatkan dana di investasi properti, Anda perlu menabung mulai dari sekarang. Sisihkan kurang lebih 15% dari pendapatan untuk membeli properti. Sisihkan pendapatan secara rutin agar semakin cepat memperoleh properti yang diinginkan.
2. Emas: Lambat, tapi Pasti
Emas menjadi salah satu instrumen investasi yang kebal terhadap inflasi. Karena itu, banyak orang yang berinvestasi ke emas. Jenis emas yang diinvestasikan bukanlah emas dalam bentuk perhiasan, melainkan emas yang berbentuk batangan.
Harga emas juga cenderung naik setiap waktu mengikuti kurs mata uang dan aktivitas ekonomi dunia. Saat keadaan perekonomian bagus, harga emas akan normal. Saat terjadi inflasi, harga emas akan naik berkali-kali lipat.